Keluhkan Pendangkalan Alur Muara Jelitik, Mulkan Ngadu ke Pj Gubernur

Keluhkan Pendangkalan Alur Muara Jelitik, Mulkan Ngadu ke Pj Gubernur

Mulkan--

PANGKALPINANG - Bupati Bangka Mulkan, kembali mengadukan persoalan pendangkalan alur muara Sungai Jelitik Sungailiat ke Penjabat Gubernur Bangka Belitung (Babel), Suganda Pandapotan Pasaribu dalam pertemuan singkat di rumah dinas Gubernur, Jumat (12/5) kemarin.

Pasalnya, kondisi terkini alur yang menjadi pintu masuk-keluar aktivitas nelayan ke laut masih terkendala pendangkalan tersebut. Kendati di eranya Pj Gubernur Ridwan Djamaluddin pada April kemarin sudah dilakukan penanganan dengan menurunkan dua alat berat, namun hal itu hanya berjalan sebentar.

"Sampai hari ini, (pendangkalan) menjadi suatu permasalahan, hambatan para nelayan kita untuk keluar masuk," ujar Mulkan usai melakukan pertemuan dengan Pj Gubernur.

Penyelesaian pendangkalan ini juga diakui Mulkan, menjadi salah satu agenda yang harus ia selesaikan sebelum melepas masa jabatan sebagai Bupati pada 20 September 2023. Oleh sebabnya, ia harus responsif terhadap penanganan alur muara Jelitik. "Ini menjadi satu agenda besar bagi kami yang sangat krusial," ungkapnya.

Hasil pembicaraan dengan Pj Gubernur Suganda, menurut Mulkan, bahwa hal ini sudah dikoordinasikan Suganda ke Kementerian Kelautan Perikanan (KKP). "Sudah disampaikan ke Dirjen, dalam waktu satu-dua minggu, Dirjen KKP akan turun ke lapangan untuk melihat langsung dan memberikan solusi terhadap pendangkalan tersebut," sebutnya.

Dari Pemkab sendiri, dikatakan Mulkan, siap untuk bersinergi menyelesaikan permasalahan pendangkalan alur muara Jelitik. "Insya Allah kita optimis selesai. Kita semua akan sama-sama. Tidak ada saling lempar tanggung jawab," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: