Dosen Unmuh Babel Bekali Warga Sinar Sari Literasi Digital Bermedsos

Dosen Unmuh Babel Bekali Warga Sinar Sari Literasi Digital Bermedsos

Pelatihan literasi digital bagi warga Desa Sinar Sari yang digelar Unmuh Babel.--

BABELPOS.ID, KELAPA - Dosen Unmuh Babel, Sasih Karnita Arafatun (Prodi PGSD) dan Yudistira Bagus Pratama (Prodi Ilkom) membekali masyarakat Desa Sinar Sari, Kecamatan Kelapa, Kabupaten Bangka Barat dengan literasi digital dalam bermedia sosial (31/1/2023).

Kegiatan ini merupakan bentuk pengenalan bahwa masyarakat dapat memanfaatkan media sosial untuk menekan informasi, menggunakan atau memanfaatkan informasi serta membuat informasi itu sendiri.

Warga yang turut hadir dalam kegiatan ini merupakan kelompok Ibu-ibu Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK), Ibu-ibu Koperasi Wanita Tani (KWT) dan perangkat Desa.

BACA JUGA:PKM Risetmu, Dosen Unmuh Babel Bekali Remaja Panti Asuhan Aisyiyah Jadi Generasi Ketir

Ketua Tim Pengabdian, Sasih Karnita Arafatun mengatakan bahwa literasi digital sangat penting pada era teknologi seperti sekarang ini.

"Hampir semua kita, masyarakat memiliki handphone yang tentunya disertai dengan kuota internet. Maka dari itu kita dapat memanfaatkan fasilitas tersebut untuk berliterasi digital khususnya dalam mengembangakan potensi desa yang ada," ujarnya.

BACA JUGA:Dermaga Kayu Arang Disulap Mahasiswa Unmuh Babel Jadi Ekowisata

Masyarakat diharapkan dapat menemukan informasi untuk mengelolah bahan-bahan hasil dari potensi desa sehingga menjadi produk inovasi atau keunggulan desa.

Selain itu, masyarakat juga dapat membuat informasi seperti promosi hasil panen atau produk yang dihasilkan melalui media sosial.

Selanjutnya, masyarakat juga dibekali dengan penggunaan aplikasi Canva yang dijelaskan oleh Yudistira Bagus Pratama, selaku anggota pengabdian. Aplikasi Canva ini bertujuan agar masyarakat dapat membuat brand sendiri. (*)

BACA JUGA:Tim KKN Unmuh Babel Ajari UMKM Kulur Ilir Buat Permen Madu Kelulut Bergizi Tinggi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: