Menpan RB Tjahjo Kumolo Meninggal, Berikut Jejak Karir Politiknya

Menpan RB Tjahjo Kumolo Meninggal, Berikut Jejak Karir Politiknya

*Mulai dari Ketua KNPI Sampai jadi Menteri Dua Kali --

BABELPOS.ID, JAKARTA - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo meninggal dunia karena sakit, pada pada hari ini, Kamis (1/7/2022).

Sebelum meninggal, ia sempat menjalani perawatan intensif di rumah sakit sejak beberapa hari yang lalu.

Kabar duka meninggalnya Tjaho Kumolo ini dibenarkan petinggi PDIP Junimart Girsang. Tjahjo Kumolo wafat sekitar pukul 11.10 WIB di RS Abdi Waluyo, Jakarta.

“Saya baru dapat kabar sekitar 2 menit yang lalu, Tjahjo sudah dipanggil Tuhan. Sekitar 11.20 WIB,” kata Wakil Ketua Komisi II DPR RI dari PDIP Junimart Girsang.

Selama ini, Tjahjo Kumolo sangat di kenal di dunia politik. Dia resmi dipercaya Presiden Jokowi menjabat sebagai Menteri PANRB pada Rabu (23/10/2019).

Sebelumnya di Kabinet Indonesia Kerja, Tjahjo Kumolo menjabat sebagai Menteri Dalam Negeri.

Kemudian dipercaya menjadi Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN RB) periode 2019-2024.

Berikut jejak rekam karir politik Tjahjo Kumolo:

Dia lahir di Surakarta, 1 Desember 1957. Pria ini merupakan lulusan Fakultas Hukum Universitas Diponegoro tahun 1985.

Sejak muda, dia aktif dalam berbagai organisasi. Dia pernah menjadi Ketua Biro Organisasi Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Dati I Jawa Tengah.

Kemudian, Tjahjo Kumolo menjadi Ketua DPD KNPI Dati I Jawa Tengah periode 1985-1988 dan Sekretaris Jenderal KNPI Dati I Jawa Tengah untuk periode 1987-1990.

Karir kepolitikan Tjahjo dimulai saat ia menjadi Anggota Komisi II, III dan Anggota BKSAP DPR RI (1987,1992) dan Ketua Umum DPP KNPI pada 1990-1993.

Kemudian, Tjahjo Kumolo menjabat sebagai Wakil Sekretaris Fraksi PDIP DPR RI (1999-2002) dan Sekretaris Fraksi PDIP DPR RI setahun kemudian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: