Irtama BKKBN Tinjau Pelayanan KB di Puskesmas Pangkalbalam
PANGKALPINANG - Inspektur Utama (Irtama) Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN), Ari Dwikora Tono kembali melaksanakan kunjungan ke Bangka Belitung.
Dalam kunjungan kali ini, Irtama BKKBN ini melakukan peninjauan pelayanan program bangga kencana, yakni upaya penguatan Program BKKBN yang dikelola dan diselenggarakan dari, oleh, dan untuk masyarakat dalam memberdayakan dan memberikan kemudahan kepada masyarakat untuk memperoleh pelayanan total program KB, sebagai upaya mewujudkan keluarga yang berkualitas.
Didampingi Kepala Perwakilan BKKBN Babel, Fazar Supriadi, Kepala OPD KB Kota Pangkalpinang, Eti Fahriaty dan unsur terkait, Irtama BKKBN melakukan peninjauan pelayanan KB di Puskesmas Pangkalbalam. Ari berharap pelayanan KB di Babel dapat berjalan dengan lancar untuk tercapainya pembangunan keluarga, kependudukan dan keluarga berencana.
\"Di BKKBN seluruh eselon I dibagi wilayah binaan, Bangka Belitung masuk dalam wilayah binaan saya. Kunjungan kali ini saya ingin melihat langsung di lapangan pelayanan yang dikoordinasikan oleh perwakilan dan dilaksanakan oleh UPT KB seperti apa capaian yang sudah ditetapkan mengenai berbagai hal program bangga kencana, pembangunan keluarga, kependudukan dan Keluarga Berencana. Saya lihat di Puskesmas Pangkalbalam bagus, pelayanan baik,\" urainya.
Tak lupa juga dia mengingatkan kepada para kader BKKBN dan masyarakat yang akan mendapatkan pelayanan KB untuk tetap menjaga protokol kesehatan di tengah pandemi ini. Menurut dia, varian baru omicron ini memang tidak berdampak berat namun mudah sekali menular.
\"Di tengah pandemi ini kita harus tetap jaga protokol kesehatan disiplin ketat tidak boleh lalai atau bosan. Karena varian omicron ini memang dampak tidak terlalu berat tapi mudah sekali menular. Untuk itu harus tetap kita jaga,\" ujarnya.
Lebih jauh, BKKBN Perwakilan Babel juga terus mendapatkan pembinaan dan penguatan untuk menyemangati mereka dalam menjalankan program yang sudah ditetapkan.
\"Pasti saya sempatkan sesi khusus bertemu kepala Perwakilan dan jajaran untuk diskusi bersama,\" imbuhnya.
Sementara, Kepala Puskesmas Pangkalbalam, Jonnimar menjelaskan pelayanan KB di Puskesmas Pangkalbalam tetap berjalan dengan baik meski di tengah pandemi.
\"Animo masyarakat cukup banyak dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan layanan tetap kita berikan. Layanan KB disini seperti suntuk dan alat kontrasepsi jangka panjang,\" tutupnya. (tob)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: