Pasar Ikan dan Buah Dibangun di Tugu Ketem Remangok

Pasar Ikan dan Buah Dibangun di Tugu Ketem Remangok

\"Di tengah turbulensi, ketidakpastian cuaca ekonomi nasional, saya kejar ini membangun Pangkalpinang agar ekonomi bertumbuh, walau kondisi seperti ini saya tidak mau menyerah,\" katanya.

 

Sementara, Direktur CSR Alfamart, Solihin menyampaikan terima kasih atas kesempatan yang telah diberikan kepada pihaknya untuk berpartisipasi membangun Pangkalpinang.

 

\"Terima kasih kepada Pak Wali, telah diberikan kesempatan untuk melakukan partisipasi pada kegiatan yang luar biasa, Insyaallah akan menjadi identitas kota Pangkalpinang,\" harapnya.

 

Menurutnya, pembangunan tersebut demi masyarakat yang nantinya akan menjadi ikon kota. Baginya Pangkalpinang adalah yang pertama untuk selalu diingat, dia berharap memiliki kebermanfaatan bagi semua.

 

Rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan peletakan batu pertama oleh Wali Kota Pangkalpinang, Molen bersama Direktur CSR Alfamart, Solihin yang kemudian dilanjutkan oleh para Asisten, Kepala OPD, Camat dan Lurah. Selanjutnya, diakhiri dengan penyerahan bantuan paket sembako secara simbolis kepada masyarakat di Kelurahan Selindung. (tob)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: