Meriahkan HUT RI ke-78, Ini Tanggal Pelaksanaan dan ketentuan Lomba Baris-Bebaris di Bateng

Jumat 11-08-2023,20:35 WIB
Reporter : Sindi/Yandi
Editor : Admin

BABELPOS.ID, KOBA - Dalam rangka memperingati HUT Republik Indonesia ke-78, Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah bakal menggelar acara baris-berbaris, pawai, dan karnaval pada 21 hingga 22 Agustus 2023 mendatang. 

Diketahui, acara ini terbuka untuk semua kalangan, mulai dari TK/PAUD, siswa SD, SMP, SMA, masyarakat umum, hingga OPD Bangka Tengah yang ingin memeriahkan HUT RI bersama Bangka Tengah. 

Peserta baris-berbaris terdiri dari 1 (Putra-Putri) dengan jumlah anggota sebanyak 22 orang setiap regu. Setiap regu diharapkan dapat menampilkan kekompakan, keindahan, variasi, atraksi, dan inovasi yang sesuai dengan tema.

Adapun tema acara, yaitu "Terus Melaju untuk Indonesia Maju." Penilaian akan diberikan berdasarkan keindahan, keselarasan dengan tema, keseragaman, kekompakan, serta kemampuan menampilkan atraksi yang menarik.

Selain itu, akan ada pula karnaval sepeda hias dengan minimal 5 sepeda yang berpartisipasi, karnaval motor hias dengan minimal 5 motor, dan mobil hias dengan 1 mobil setiap regu. Peserta diharapkan dapat mengekspresikan kreativitas mereka dalam mendekorasi sepeda, motor, dan mobil dengan tema yang sama.

Waktu pendaftaran untuk semua kategori acara ini akan dibuka mulai tanggal 1 hingga 16 Agustus melalui Dinas Pendidikan dan Dinas Pertanian Ketahanan Pangan Bangka Tengah, pada jam kerja. 

Lebih lanjut, acara akan dimulai dari Pasar Modern Koba dan berakhir di Alun-Alun Kota Koba. Rute perjalanan telah ditentukan dan akan melintasi beberapa titik strategis seperti Bundaran Ikan, Jalan Pasar dan Alun-Alun Kota Koba. 

Pihak penyelenggara berharap acara ini dapat menjadi momen yang meriah dan semarak untuk masyarakat Bangka Tengah dalam rangka memperingati HUT RI.

"Kami mengundang seluruh masyarakat Bangka Tengah untuk bergabung dan meramaikan acara ini. Mari kita rayakan HUT RI ke-78 dengan semangat persatuan dan kebersamaan," ujar Samsul Komar selaku Kepala Kesbangpol Bangka Tengah, Jumat (11/8/2023) 

Samsul berharap, kegiatan ini akan menambah kemeriahan dan rasa cinta terhadap tanah air serta kebanggaan atas kemerdekaan Indonesia. 

"Diharapkan kegiatan ini akan memperkuat rasa cinta tanah air serta semangat kebangsaan di tengah masyarakat, " tuturnya. 

"Mari kita sukseskan acara perayaan HUT RI ke-78 ini dan teruslah berusaha untuk Indonesia maju," imbuhnya. (sak/ynd)

Kategori :