Tim UKM Kompas UBB Raih Penghargaan Ajang Abdidaya Ormawa 2022

Senin 12-12-2022,16:41 WIB
Reporter : Julian /rel
Editor : Jal

“Terima kasih saya ucapkan kepada tim PKK UBB tim BAKK, dan pimpinan UBB atas support yang diberikan. Selain itu, terima kasih juga saya ucapkan untuk dukungan dari berbagai pihak dan mitra yang membantu, khususnya Desa Gunung Muda, Dusun Air Abik, Lembaga Adat Mapur, BPDAS, BKSDA Sumbagsel, dan lainnya,” ungkapnya.

BACA JUGA:Tim Pengabdi FT UBB Dampingi Pengelolaan Sampah Organik KSM Srimenanti Jaya

BACA JUGA:Teknik Mesin UBB Gelar Lomba Rancang Bangun Alat Ketahanan Pangan

Dihubungi secara terpisah, Wakil rektor I Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Dr. Nizwan Zukhri, S.E.,M.M. mengucapkan selamat dan sukses kepada Tim UKM Kompas karena telah berhasil memperoleh penghargaan dalam ajang Abdidaya Ormawa Tahun 2022 ini.

“Walaupun kita masuk dalam beberapa kategori dalam ajang ini, tetapi dengan adanya penghargaan ini merupakan suatu keberhasilan tersendiri bagi UKM Kompas di lingkungan UBB. Walaupun ini bukan tujuan dari pembinaan ormawa di UBB tapi keberhasilan ini merupakan suatu wujud keberhasilan Ormawa dalam pengimplementasian kegiatannya dalam masyarakat,” ujarnya.

BACA JUGA:Lulus! 5 Mahasiswa UBB Siap Harumkan Nama Babel di Festival Pemuda 2022

BACA JUGA:UBB Bingkatkan Keterampilan Pelaku Usaha Perikanan Melalui Inovasi Produk Kecantikan Berbahan Dasar Garam Laut

Menurut Nizwan, soft skill sangat dibutuhkan sekali dengan beberapa kriteria tentunya. Dengan keberhasilan ini semakin mewujudkan tujuan mental, moral dan intelektual dilingkungan Ormawa UBB semakin ditingkatkan.

“Keberhasilan ini mudah-mudahan dapat diikuti oleh UKM lainnya di masa akan datang,” ujarnya. (**)

BACA JUGA:Gencar Edukasi Pelajar, FKPT Gandeng UBB Tangkal Paham Radikalisme dan Terorisme

BACA JUGA:Jurusan Biologi UBB Gelar BIOZONE ke-8 Usung Tema Meliponini

 

Kategori :