Sebanyak 21 Kades/Lurah di Babel Selesai Masa Aktualisasi Peacemaker Justice Award 2025

Sebanyak 21 Kades/Lurah di Babel Selesai Masa Aktualisasi Peacemaker Justice Award 2025

--

BABELPOS.ID – Kepala Divisi Peraturan Perundang-undangan dan Pembinaan Hukum Kanwil Kementerian Hukum Babel, Dr. Rahmat Feri Pontoh, sabtu ( 19/7) mengatakan 

Sebanyak 21 kepala desa dan lurah se-Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) telah menuntaskan masa aktualisasi.

Kegiatan ini  sebagai bagian dari ajang Peacemaker Justice Award 2025 yang diselenggarakan oleh Badan Pembinaan Hukum Nasional (BPHN) Kementerian Hukum.

BACA JUGA:Kasus Terbakarnya Xenia Mulai Terungkap, Begini Upaya Penyelidikan Satreskrim Polresta Pangkalpinang

Rahmat Feri Pontoh menjelaskan bahwa Peacemaker Training Angkatan I digelar pada 3–5 Juni 2025 dan Angkatan II pada 11–13 Juni 2025.

Selama pelatihan intensif tiga hari, peserta dibekali materi hukum dan teknik penyelesaian konflik, meliputi pengantar negara hukum dan Pancasila, hukum pidana, hukum perdata, hukum administrasi negara, alternatif penyelesaian sengketa non-litigasi, mediasi paralegal,  peran penyuluh hukum dalam membentuk Desa/Kelurahan Sadar Hukum dan Pos Bantuan Hukum.

BACA JUGA:Kasus Terbakarnya Xenia Mulai Terungkap, Begini Upaya Penyelidikan Satreskrim Polresta Pangkalpinang

“Materi diberikan oleh pemateri dari Mahkamah Agung dan Kementerian Hukum,” ujar Feri.

Setelah pelatihan, peserta melanjutkan masa aktualisasi selama satu bulan pada Juni–Juli 2025.

Tahap ini resmi ditutup oleh BPHN pada 11 Juli 2025 dan akan dilanjutkan seleksi tingkat provinsi, kemudian tingkat nasional.

Peserta yang lolos hingga tahap nasional akan menerima penghargaan Peacemaker Justice Award pada Agustus 2025.

BACA JUGA:Royal Enfield Classic 650 Hadir di Indonesia, Segini Harganya

Adapun Peserta kades/lurah Babel yang ikut kegiatan tsb adalah:

- Kabupaten Bangka: Kades Petaling (Ahmad Supandi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: