450 Rumah Terendam, Pangkalpinang Waspada Banjir

450 Rumah Terendam, Pangkalpinang Waspada Banjir

Banjir akibat hujan lebat yang mengguyur Kota Pangkalpinang sejak Senin (22/3).--

BACA JUGA:Pontie Wendrawati Instrument Engineer Perempuan di Balik Peleburan TSL Ausmelt PT Timah

Hasil analisis meteorologi dan dinamika atmosfer menunjukkan terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi kondisi cuaca di wilayah Kepulauan Bangka Belitung, yaitu adanya sirkulasi siklonik di sebelah Barat Pulau Kalimantan yang membentuk pola konvergensi dan shearline, kelembapan udara yang relatif basah dan labilitas atmosfer sedang hingga kuat.

"Kondisi ini sangat mendukung pertumbuhan awan, termasuk awan-awan konvektif di wilayah Kepulauan Bangka Belitung yang dapat menyebabkan hujan sedang hingga lebat dan disertai petir serta angin kencang atau puting beliung," katanya.

BACA JUGA:Peringati Hari Kartini, Srikandi PLN UIW Babel Gelar Talk Show “Speak Up & Stand Strong”

Ia mengimbau masyarakat agar waspada terhadap cuaca ekstrem yang berpotensi menimbulkan bencana hidrometeorologi, seperti banjir, angin puting beliung dan gelombang pasang.

"Kami mengimbau masyarakat, terutama yang berada di kawasan rawan terjadi bencana banjir atau genangan air dan angin puting beliung untuk tetap waspada, dan memindahkan barang-barang berharga ke tempat lebih aman," katanya.

BACA JUGA:Biografi Paus Fransiskus, Pemimpin Gereja Katolik Dunia Pertama dari Amerika Latin yang Baru Wafat

Menurut dia, apabila masyarakat membutuhkan bantuan, baik pencegahan maupun penanganan evakuasi kebencanaan dapat menghubungi BPBD Kota Pangkalpinang yang siaga 24 jam.

"BPBD memiliki 110 personel satuan reaksi cepat (SRC) 24 jam siap membantu masyarakat di wilayah Pangkalpinang, terutama yang terdampak atau berisiko terjadi bencana alam ini," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: