Siap Digelar, Segini Mata Pilih PSU 4 TPS Pilkada Babar

Siap Digelar, Segini Mata Pilih PSU 4 TPS Pilkada Babar

--

BACA JUGA:Geger!!! Ada Mayat Wanita Tanpa Kepala Mengambang di Sungai Selindung

Sementara Henny mengatakan pemungutan suara ulang di Desa Sinar Manik nantinya akan melibatkan seluruh pemilih yang tercantum dalam daftar pemilih yang sama dengan daftar pemilih pada Pilkada 27 November 2024, tidak ditambah dan tidak dikurangi, termasuk pemilih tetap, pemilih disabilitas, pemilih pindahan (DPTb) serta daftar pemilih khusus/tambahan (DPK).

Dengan data ini, dapat dipastikan bahwa semua persiapan logistik dan teknis pemilihan harus memperhitungkan jumlah pemilih yang ada di setiap TPS. 

“Keberadaan pemilih pindahan juga menjadi perhatian khusus dalam pemenuhan hak pilih, agar Pemilih tetap dapat menggunakan hak konstitusionalnya sesuai ketentuan yang berlaku,” terangnya.

BACA JUGA:Terima BPJS Ketenagakerjaan yang Difasilitasi PT Timah, Yustra: Ini Seperti Kejutan

Sementara Kadir Jailani mengatakan untuk hari PSU yang akan dilaksanakan di TPS l, 2, 3, dan 4 Desa Sinar Manik, Kecamatan Jebus masih menunggu arahan dari KPU Republik Indonesia.

KPU Kabupaten Bangka Barat masih menunggu petunjuk teknis dari KPU RI terkait mekanisme dan tata cara perekrutan badan adhoc yang akan bertugas dalam PSU.

Petunjuk teknis tersebut akan menjadi dasar dalam menentukan tahapan, syarat, serta proses seleksi bagi calon anggota badan adhoc, termasuk Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Panitia Pemungutan Suara (PPS), dan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS).

"Kapan tanggal PSU nya kita belum mengatakan karena belum ada petunjuk KPU RI,” tandasnya.

BACA JUGA:Tingkatkan Kesejahteraan Nelayan, PT Timah Serahkan Mesin Tempel untuk Kelompok Nelayan di Dusun Tanah Merah

M Riska Ramadhan mengatakan kebutuhan badan adhoc dalam PSU ini PPK Kecamatan Jebus 5 orang, PPS Desa Sinar Manik 3 orang, KPPS: 28 orang (TPS 1, TPS 2, TPS 3, dan TPS 4), Petugas ketertiban TPS (PKTPS): 8 orang ops 1, TPS 2, TPS 3, dan TPS 4).

”Kalau untuk anggaran estimasi kita Rp400 juta lebih dan menggunakan sisa anggaran Pilkada yang tidak habis,” ujarnya.

BACA JUGA:Perdana Mulai Puasa, Ikamba Batam Bersama Katering FCC Sriwijaya, Bagikan Takjil dan Makanan Gratis

Pihaknya meminta kepada semua pasangan calon, Stakeholder, masyarakat Bangka Barat terkhusus masyarakat Desa Sinar Manik, untuk bersama-sama menciptakan pelaksanaan PSU berjalan aman, damai, dan lancar.

"Kami berkomitmen memastikan bahwa seluruh tahapan PSU berjalan sesuai dengan ketentuan,” harapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: