Mulkan-Ramadian Doakan Mendra Selalu Amanah
Mulkan menyampaikan sambutan di syukuran Mendra Kurniawan. --Foto: Yudi
BABELPOS.ID, SUNGAILIAT - Calon Bupati Bangka, H. Mulkan bersama Calon Wakil Bupati Bangka Ramadian menghadiri acara syukuran atas terpilihnya Mendra Kurniawan sebagai Anggota DPRD Kabupaten Bangka periode 2024-2029, di kediaman Mendra Kurniawan Minggu malam (19/10/2024).
Pada kesempatan itu Mulkan mengucapkan selamat kepada Mendra Kurniawan yang terpilih kembali menjadi Anggota DPRD Kabupaten Bangka pada Pemilihan Legislatif 2024 lalu.
"Semoga Pak Mendra Kurniawan dapat mengemban amanah memperjuangkan dan merealisasikan semua aspirasi masyarakat kita sebagai anggota DPRD Kabupaten Bangka, kita do'akan Pak Mendra selalu diberi kekuatan dan kesehatan," ujar Mulkan.
Mulkan yakin jika Mendra dengan segala pengalamannya akan mampu melaksanakan tugas sebagai anggota legislatif.
BACA JUGA:Levi: Golkar Percaya Mulkan-Ramadian Bisa Bangun Bangka Semakin Sejahtera
BACA JUGA:Ngopi Bareng, Mulkan - Ramadian Ajak Masyarakat Bangka Gunakan Hak Pilih
Sementara Ramadian mengatakan dirinya bersama Mendra Kurniawan sudah tiga periode terpilih menjadi anggota DPRD Bangka. Tetapi dirinya harus mundur dari jabatan anggota DPRD Bangka karena dicalonkan partai menjadi calon Wakil Bupati Bangka pada Pilkada Serentak 2024. Karenanya ia mohon dukungan dan do'a seluruh masyarakat Kabupaten Bangka.
"Saya bersama Pak Mendra sudah tiga periode terpilih menjadi anggota DPRD Bangka. Karena dicalonkan menjadi Wakil Bupati, saya harus mengundurkan diri. mohon doa kepada seluruh masyarakat di daerah ini," ungkap Ramadian yang biasa dipanggil Jendul ini.
Sementara itu Mendra Kurniawan berterimakasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bangka yang telah mendukung dirinya pada Pemilu Legislatif 2024 hingga bisa terpilih menjadi anggota DPRD Bangka Belitung periode 2024-2029 dari Partai Gerindra dapil Sungailiat.
"Terimakasih kepada seluruh masyarakat yang mempercayakan saya, Insya Allah akan saya jalankan amanah ini sebaik-baiknya," ucapnya.
BACA JUGA:Mulkan-Ramadian akan Kembalikan Program Pro Rakyat yang Hilang
BACA JUGA:Rudianto Tjen Yakin Mulkan-Ramadian Semakin Baik Lagi
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: