Riza Herdavid Mendapatkan Satyalencana Akmy, Suhardi Joy ; Kolaborasi Katar Berhasil
Suhardi Joy--
BABELPOS.ID, TOBOALI - Apresiasi yang luar biasa atas diraihnya penghargaan yang langsung diberikan oleh ketua Karang Taruna Pusat yakni penghargaan Satyalencana Adhitya Karya Mahatva Yodha.
BACA JUGA:Apple Rilis iPad Mini dengan Chip A17 Pro, Harganya Segini
Penghargaan ini diberikan kepada Bupati Riza Herdavid yang saat ini masih dalam masa cuti kampanye, dan ini membuktikan kolaborasi serta dukungan akan program kesejahteraan rakyat di Kabupaten Bangka Selatan (Basel) berhasil.
BACA JUGA:Juventus Incar Penyerang Timnas Prancis U-21 Ini
Ketua Majelis pertimbangan karang taruna Basel Suhardi Joy menyebutkan, di tangan ketua yang tepat dan di pembina yang bekerja serius, maka Katar di Basel berhasil berkolaborasi.
"Dari penghargaan ini membuktikan kalau Katar di Basel telah berhasil berkolaborasi dengan Pemerintah Daerah," ucapnya, Kamis (17/10).
BACA JUGA:Kanwil Kemenkumham Babel Bahas Ranperkada Kota Pangkalpinang tentang Smart City
Pemberian penghargaan Satyalencana Adhitya Karya Mahatva Yodha ini kepada 27 Kepala daerah ini masih dalam bulan bakti karang taruna ke 64, dan khususnya di Basel sendiri sosok Riza Herdavid sendiri menjadi peran penting akan bagaimana Karang Taruna ini bisa menjadi sebuah organisasi yang langsung bersentuhan dengan masyarakat.
BACA JUGA:Pancasila Dalam Prespektif Akademik Menurut Pj Bupati Haris
Sebagai contoh, Karang Taruna Basel sudah sering mengadakan kegiatan sosial yakni salah satunya Santunan 1000 anak yatim - piatu yang langsung berkolaborasi dengan pemerintah daerah, dan berhasil.
Sehingga penerimaan penghargaan ini sangat pantas sekali bagaimana Karang taruna bisa menjadi jalan bagi sebuah kegiatan sosial yang bermanfaat dan langsung bersentuhan dengan masyarakat.
BACA JUGA:Ombudsman & Bawaslu Koordinasikan Netralitas ASN dalam Pemilukada
"Sudah banyak sekali kegiatan yang di lakukan oleh karang Taruna Basel, santunan anak yatim - piatu, Karang Taruna UMKM Expo, gema akbar Bershalawat di peringatan Maulid Nabi Muhammad Saw dan masih banyak lagi yang nyata kerjanya," terang Suhardi Joy
BACA JUGA:PLN Salurkan Bantuan TJSL Pengembangan Ekonomi Mandiri Pesantren
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: