Pertajam Kualitas Informasi Ekonomi, BI Babel Gelar Capacity Building Wartawan di Jakarta
--
Selain untuk meningkan sinergitas antara BI dan media, katanya, kegiatan ini juga sebagai bagian dari upaya BI dalam rangka memperkuat strategi komunikasi dan mempertajam kualitas informasi yang disampaikan kepada publik.
"Informasi dan kualitas informasi yang diterima maupun yang disampaikan betul-betul informasi yang bisa kita pastikan kebenarannya. Ada banyak potensi yang terbuka di Bangka Belitung, sehingga perlu keterlibatan, perlu peran dari teman-teman media sehingga kualitas informasi juga perlu kita pastikan," ujar Rommy.
BACA JUGA:Nonton Asyik di Xiaomi TV A Pro 2025, SmartTV Resolusi 4K Harga Biasa
BACA JUGA:BRI Kembali Ditunjuk KSEI Sebagai Bank Pembayaran dan Bank Administrator RDN
Disamping itu, dikatakan Rommy, kegiatan ini bukan hanya sekadar rutinitas, melainkan sebagai sarana penting untuk meningkatkan kompetensi wartawan ekonomi di Bangka Belitung.
"Kami berharap semoga ini bisa bermanfaat untuk teman-teman, dan memanfaatkan setiap momen dan sesi yang diberikan.
Melalui kolaborasi yang lebih erat, diharapkan dapat tercipta sinergi yang positif dalam menyampaikan informasi ekonomi yang bermanfaat bagi masyarakat luas," harap Rommy.
Lebih dari itu, Rommy juga berharap melalui forum ini, wartawan ekonomi Bangka Belitung dapat mengembangkan kemampuan analisis dan penulisan yang lebih tajam dan akurat, sehingga informasi yang disampaikan kepada masyarakat dapat menjadi rujukan yang terpercaya.
BACA JUGA:Berikan Pemberdayaan dan Solusi Inovatif kepada Masyarakat, Pertamina Sumbagsel Boyong Penghargaan
BACA JUGA:Lusje Mundur, Kepala Dinsos PMD Jadi Pj Wali Kota Pangkalpinang
"Harapan saya para wartawan ekonomi dari Bangka Belitung dapat membawa pulang ilmu dan pengalaman baru yang dapat diterapkan dalam tugas sehari-hari nantinya.
Kedepan, BI Babel berkomitmen untuk terus mendukung peningkatan kualitas jurnalistik di daerah, sebagai bagian dari upaya menciptakan ekosistem informasi yang sehat dan berintegritas," tutup Rommy.
Dalam kegiatan ini, BI Bangka Belitung menghadirkan empat pemateri yakni
Ekonom Bank Indonesia Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Suharno Manik dengan menyampaikan materi terkait Kondisi Perekonomian dan Perkembangan Inflasi Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
BACA JUGA:Tak Tahu Terima Kasih, Diberi Tumpangan, Pemuda di Sungailiat Ini Malah Curi Barang Tuan Rumah
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: