Sadis! Pria di Kurau Bacok Pacar, Videonya Bersimbah Darah Viral

Sadis! Pria di Kurau Bacok Pacar, Videonya Bersimbah Darah Viral

Polisi mendatangi tempat kejadian perkara. --Foto: sindi/yandi

BABELPOS.ID, KOBA - Dipicu pertengkaran, seorang perempuan bernama Siska (30), jadi korban penganiayaan oleh pacarnya berinisial S di Jalan Trans, Desa Kurau Timur, Kecamatan Koba, Kabupaten Bangka Tengah, pada Senin (27/5/2024), sekira pukul 16.00 wib.

Korban Siska merupakan warga Desa Namang, Kecamatan Namang Bangka Tengah. Sedangkan pelaku S, warga Desa Kurau, Kecamatan Koba, Bangka Tengah.

Video insiden penganiayaan terhadap korban Siska juga viral di media sosial. Dalam video itu, tampak korban Siska terluka dan bersimbah darah di bagian kepala dan wajah.

"Tulong ku Yah, Allah Ya Allah Yah, tulong ku ditetek tunangku yang Kurau Yah," ujar Siska dalam video yang sempat ia rekam sendiri.

BACA JUGA:Terbawa Esmosi, BD Nekad Bacok 2 Warga Air Mesu

BACA JUGA:Niat Lerai Cekcok Keluarga, Tangan Warga Air Mesu Ini Malah Dibacok, Begini Kondisinya

Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Bangka Tengah, Iptu Imam Satriawan membenarkan kejadian pembacokan tersebut. 

"Benar adanya, kejadian bermula pada Senin (27/5), sekira pukul 14.00 wib, di mana korban Siska datang ke rumah pelaku, setelah masuk ke dalam rumah dan mengobrol terjadi pertengkaran antara korban dan pelaku," ungkap Imam.

Disampaikan Imam, pelaku menganiaya korban menggunakan sebilah parang.

"Sekira pukul 16.00 wib, pelaku langsung mengambil sebilah parang yang berada di dapur dan langsung mengejar korban sampai ke ruang tamu dan langsung melakukan pembacokan di bagian kepala, yang mengakibatkan korban mengalami luka," terangnya.

BACA JUGA:Sebutir Pelor Akhiri Pelarian Buronan Pembacok Wanita di Air Mesu

BACA JUGA:Heboh Pembacokan di Air Mesu, Korban Terluka Parah, Pelaku Kabur Bawa Parang

Setelah melakukan penganiayaan terhadap korban Siska, pelaku diketahui langsung melarikan diri.

"Setelah melakulan pembacokan, pelaku langsung melarikan diri dan korban langsung dibawa ke Rumah Sakit Pangkalpinang oleh warga Desa Kurau untuk mendapatkan pertolongan pertama," tandasnya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: