Sarah Azhari Geram, Warga Babel Minta: Sandra Dewi Bersuaralah! Paling tidak untuk Babel

Sarah Azhari Geram, Warga Babel Minta: Sandra Dewi Bersuaralah! Paling tidak untuk Babel

Penambangan Timah Rakyat Babel. (Inzet: Harvey Moeis, Sandra Dewi, dan Sarah Azhari)-screnshoot-

BABELPOS.ID.- Pedih dan sedih, demikian yang terkuak dari kalangan masyarakat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) atas keterlibatan Harvey Moeis, suami artis papan atas Sandra Dewi yang notabene kelahiran Negeri Serumpun Sebalai ini.

BACA JUGA:Menunggu Hitungan Kerugian Negara dari BPKP Dalam Kasus Tipikor Tata Niaga Timah 2015-2022?

Hal yang menambah miringnya penilaian terhadap Harvey Moeis suami Sandra Dewi dalam kasus ini adalah, alasan Harvey untuk CSR tapi untuk kepentingan pribadi yang menambah luka warga daerah penghasil timah ini.

Sementara Sandra Dewi selama ini selalu memperlihatkan kehidupannya yang wah, rumah mewah, sampai di luar negeri, hadiah mobil mewah hingga jet pribadi.  

BACA JUGA:Terlibat Tipikor Timah Alasan untuk CSR: Sandra Dewi Seharusnya Minta Maaf ke Warga Babel

Jika sebelumnya ada warga Babel kalangan penambang menyatakan semestinya Sandra Dewi minta maaf atas perilaku suaminya, baik itu tahu atau tidak.  Namun faktanya, Sandra Dewi malah menutup diri dengan segala bentuk komunikasi dari luar.

''Sandrwa Dewi bersuaralah, paling tidak untuk Bangka Belitung,'' ujar kalangan warga kepada media ini.

Sementara itu, artis yang juga berdarah Babel, Sarah Azhari --adik kandung Ayu Azhari-- dalam unggahan Instagram Story akun pribadinya @sazarita, Minggu 31 Maret 2024 menyatakan, ikut geram dengan kasus penambangan ilegal yang menjerat Harvey Moeis. Ia mengecam pihak-pihak serakah demi keuntungan pribadi hingga merusak kekayaan alam Bangka Belitung yang menjadi daerah asal ayahnya.

Ia menyatakan, mengapa Sandra Dewi tak mengingatkan suaminya soal dampak atas perbuatan yang dilakukannya.

BACA JUGA:Suami Tersangka Tipikor Timah, Sandra Dewi Diperiksa Urusan Rekening

"Wow really private jet? Dari pada dia beli jet, mending dia bikin fasilitas berguna disana jadi ada hasil kerja nyata. Istri juga harus nya mengingatkan, secara dia asal nya dari sana masa pulang kampung gak liat kampungnya amburadul? Kan bisa keliatan dr pesawat tuh kalo kesana pada bolong-oleh tanahnya karena tambang," sambungnya.

Seperti diketahui, semakin jelasnya alasan keterlibatan Harvey Moeis dalam dugaan Tipikor tata niaga timah 2015-2022 yang berdalih untuk CSR (Corporate Social Responsibility) --padahal untuk kepentingan pribadi--, membuat semakin negatif respon publik terhadap suami artis top asal Bangka Belitung (Babel), Sandra Dewi itu.

''Sandra Dewi kan dari daerah ini, adalah sewajarnya dia juga berpikir untuk kepentingan masyarakat Babel.  Tapi fakta yang terkuak di Kejagung untuk CSR malah digunakan untuk kepentingan pribadi.  Apakah nggak pedih dan sedih kami mendengarnya,'' ujar penambang yang kini terdampak kesulitan untuk menjual timahnya gara-gara mencuatnya kasus megakorupsi ini.

BACA JUGA:Masih Ada Senyum, Sandra Dewi Sedang Jalani Pemeriksaan di Kejagung

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: