Tewas Diterkam Buaya, Keluarga Terima Kematian Korban Sebagai Musibah

 Tewas Diterkam Buaya, Keluarga Terima Kematian Korban Sebagai Musibah

Upaya Pencarian Hingga Malam, dan Setelah Ditemukan Jenazah Korban Langsung Dievakuasi ke Rumah Duka. -dok-

BABELPOS.ID.- MENDO BARAT - Peristiwa duka yang menimpa anak laki-laki di Desa MENDO, Kecamatan MENDO BARAT berakhir tragis akibat terkaman buaya. Kejadian di Sungai Menduk Desa MENDO pada Kamis (15/2) malam ini telah diterima pihak keluarga sebagai musibah.

BACA JUGA: Sinergi Mistis dan Manual di Tragedi Terkaman Buaya Bocah Tanah Merah

Kapolsek Mendo Barat Iptu Defriansyah mengatakan korban Muhammad Zakuan (15) merupakan pelajar SMPN 4 Mendo Barat. Kronologis kejadian yang dialami korban ketika pukul 17.30 korban hendak mandi di tepi sungai Menduk.

BACA JUGA: Seorang Pria Diterkam Buaya, Berhasil Selamat, Betis Robek Parah

"Korban Muhammad Zakuan yang sedang mandi di tepian sungai atau muara Desa Mendo tiba-tiba disambar seekor buaya ukuran besar dan langsung menenggelamkan korban ke dalam sungai. Setelah kejadian tersebut beberapa orang warga yang juga sedang berada di lokasi langsung melapor ke warga yang berada di desa," kata Iptu Defriansyah yang langsung turun ke TKP.  

BACA JUGA:Ngeriii... Diterkam Buaya, Gak Tega Lihat Lengan Pemuda Ini

Lantas Pemdes Mendo dan warga Desa Mendo bersama Bhabinkamtibmas Desa Mendo beramai-ramai mencari korban menggunakan perahu hingga ke tengah sungai desa mendo. Sekitar pukul 19.45 korban ditemukan oleh warga dalam keadaan meninggal dunia dengan kondisi  mengapung dekat dermaga muara Sungai Menduk.

BACA JUGA:Bocah Malang itu Diterkam Buaya Saat Bermain di Pinggiran Kolong

"Saat ini korban sudah disemayamkan di rumah duka kediaman orang tuanya," kata Iptu Defriansyah.***

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: