Sukses Digelar Tahun Lalu Hingga Diikuti Turis Mancanegara, JAWIL Bakal Ada Lagi

Sukses Digelar Tahun Lalu Hingga Diikuti Turis Mancanegara, JAWIL Bakal Ada Lagi

Zainal, Kepala Dinbudparpora Kabupaten Bangka Tengah --

BABELPOS.ID, KOBA - Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Kepemudaan, dan Olahraga Kabupaten Bangka Tengah (Dinbudparpora Bateng) bakal kembali menyelenggarakan event internasional bertajuk "Jawil" (Jelajah Wilayah) Tahun 2024.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinbudparpora Bateng, Zainal kepada babelpos.id, Rabu (17/1/2024) di ruang kerjanya.

BACA JUGA:Selebration Kredit Honda Babel, Tawarkan Diskon Menarik Untuk Konsumen Setia

"Dinbudparpora ini memiliki tiga bidang, yakni Pariwisata, Budaya dan Olahraga, yang mana untuk bidang pemuda dan olahraga, kita memiliki kegiatan Jawil atau Jelajah Wilayah," tuturnya.

"Meski Jawil ini berkaitan dengan Pemuda dan Olahraga, tapi juga berimbas pada Pariwisata, di mana Jawil ini perdana kita lakukan di tahun 2023 dan insyaAllah tahun 2024 bakal digelar kembali," sambungnya.

BACA JUGA:Bawaslu Bangka Tengah Sudah Awasi 321 Kampanye Pemilu 2024

Dikatakan Zainal, peserta Jawil ini juga diikuti oleh orang luar negeri, seperti dari Malaysia dan Thailand.

"Tahun lalu perdana, namun sudah diikuti peserta dari luar negeri dan kita adakan di Kecamatan Lubuk Besar dengan menggunakan mobil dan motor trail," tuturnya.

Kata Dia, kemungkinan kegiatan Jawil di Tahun 2024 bakal kembali diadakan di Lubuk Besar.

BACA JUGA: Hari ini, 4 Pejabat Pemkab Bangka Diperiksa Kejati Babel, Terkait Kasus Defisit Anggaran?

"Dipilih Lubuk, karena lokasinya memungkinkan dan peserta juga bisa mendirikan tenda camping di Danau Pading, Desa Perlang, Kecamatan Lubuk Besar," ujarnya.

"Jika diadakan kembali mungkin setelah Pilkada, bulan September atau Oktober 2024, nanti diurus oleh komunitas dan Dinbudparpora bakal support," imbuhnya. (sak/ynd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: