Pj Wako Lusje Sambang Tua Tunu, Salurkan Beras Cadangan Pangan

Pj Wako Lusje Sambang Tua Tunu, Salurkan Beras Cadangan Pangan

--

BABELPOS.ID, PANGKALPINANG - Penjabat Wali Kota Pangkalpinang, Lusje Anneke Tabalujan turun ke Kelurahan Tua Tunu Indah, Kamis (14/12/2023). Kedatangan beliau untuk menyalurkan beras cadangan pangan Pemerintah tahap II Bulan Desember tahun 2023.

Pembagian beras ini sekaligus kegiatan silaturahmi Pj Lusje berkenalan dengan masyarakat sekitar. Minimal bantuan ini dapat meringankan beban perekonomian masyarakat sekitar Kelurahan Tua Tunu Indah.

BACA JUGA:Hari Juang Kartika TNI AD, Lahan Desa Batu Beriga Ramai Ditanami Pohon

"Alhamdulillah, kita juga dapat bersilaturahmi. Semoga ini bermanfaat dapat mengurangi sedikit beban perekonomian masyarakat, utamanya dalam pengendalian inflasi di Kota Pangkalpinang," jelasnya.

Bantuan tersebut disebar kepada 365 keluarga penerima manfaat (KPM). Masing-masing mendapatkan satu karung beras untuk membantu beban perekonomian masyarakat. 

BACA JUGA:Ombudsman Babel Selenggarakan Pelatihan Penulisan Efektif

Sementara, Camat Gerunggang Kota Pangkalpinang, Richard Syam menguraikan pembagian beras cadangan ini secara simbolis dan langsung dibagikan oleh Pj Wali Kota. Dia sangat mengapresiasi atas kehadiran Pj Wali Kota Pangkalpinang yang meluangkan waktu bertemu masyarakat. 

"Hari ini kita bagikan untuk mempermudah masyarakat penerima mengambil beras mereka," katanya.

"Terima kasih juga ibu Pj Wali Kota sudah berkenan membagikan langsung beras cadangan pangan ini yang memang dibutuhkan masyarakat kami," tutupnya.(tob)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: