Gen Z dan Milineal Dominasi Pemilih Pemilu 2024, KPU Bateng Ajak Kasih Suara 14 Februari

Gen Z dan Milineal Dominasi Pemilih Pemilu 2024, KPU Bateng Ajak Kasih Suara 14 Februari

Divisi Sosdiklih Parmas dan SDM KPU Bateng, Sabpri Aryanto --

BABELPOS.ID, PANGKALAN BARU - Komisi Penyelenggaraan Pemilu (KPU) Kabupaten Bangka Tengah (Bateng) menggelar coffee morning pelaksanaan sosialisasi tahapan Pemilu 2024 bersama media massa se-Kabupaten Bangka Tengah di Soll Marina Hotel pada Selasa, (21/11/2023).

Divisi Sosdiklih Parmas dan SDM KPU Bateng, Sabpri Aryanto mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan partisipasi masyarakat pada penyelenggaraan Pemilu 2024 dan untuk mengoptimalkan sosialisasi kepada media massa yang ada di Bangka Tengah.

BACA JUGA:RS Berhasil Ditangkap Polisi, Usai Video Viral Curi BBM di Toko Kelontong di Keranggan Mentok

"Kegiatan ini merupakan sinergitas antara KPU dan media massa dalam menyukseskan Pemilu 2024, kita berharap agar media dapat memberikan informasi yang benar dan bijak terkait tahapan pemilu yang dilaksanakan KPU Bangka Tengah," ujarnya kepada awak media.

Ia juga menyampaikan bahwa Gen Z dan Milineal mendominasi pemilih pemilu 2024.

"Karena kedua generasi ini mendominasi pemilih Pemilu 2024, yakni sebanyak 56,45 persen dari total keseluruhan pemilih," tuturnya.

BACA JUGA:Gandeng BRIN, BPJ Dorong UMKM Belitung Terus Berkembang dan Maju

BACA JUGA:Dari Lemparan Atap Berujung Tebasan Parang, 2 Jari Tetangga Putus

Dikatakatan Sabpri, mereka ini harus diberi pemahaman tentang informasi yang baik tentang pemilu, jangan sampai mereka golput dan harus datang ke TPS untuk memilih.

"Ayo memilih pada 14 Februari mendatang, tepatnya di hari valentine (kasih sayang) menjadi hari kasih suara, karena satu suara mereka, menentukan nasib bangsa ini," imbuhnya. (sak/ynd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: