Unik, Ada Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda di Karang Mercusuar

Unik, Ada Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda di Karang Mercusuar

Upacara Peringatan Sumpah Pemuda di atas karang Pantai Mercusuar Batu Betumpang --Ilham

BABELPOS.ID, PULAU BESAR - Peringatan hari Sumpah Pemuda ke 95 yang jatuh pada Sabtu (28/10) diisi dengan upacara oleh jajaran Pemda, BUMN dan organisasi kepemudaan.

Beragam cara unik dilakukan para pemuda di Indonesia, salah satunya oleh masyarakat Desa Batu Betumpang, Kecamatan Pulau Besar, Kabupaten Bangka Selatan (Basel). Sebanyak 700 orang dari kalangan pemuda, tokoh adat, tokoh agama, pelajar dari SD, SMP, SMA, SMK, komunitas motor, PKK serta aparatur pemerintahan Desa Batu Betumpang serta Babinsa dan Bhabinkamtibmas, menggelar upacara peringatan Sumpah Pemuda di Pantai Mercusuar Desa Batu Betumpang Kecamatan Pulau Besar Kabupaten Bangka Selatan. Upacara dilakukan diatas batu karang dan patok mercusuar Batu Betumpang.

Babinsa Koramil 432-02/Payung Serka Irfan yang mengikuti upacara tersebut mengungkapkan, pada upacara kali ini tergolong unik, pasalnya, detik-detik peringatan dilaksanakan bukan di lapangan bola atau halaman sekolah tetapi di Pantai Mercusuar.

"Pelaksanaan upacara kali ini sangat unik dan menarik, karena memanfaatkan pantai Mercusuar untuk melaksanakan upacara," tuturnya.

BACA JUGA:Rutan Muntok Gelar Upacara Hari Sumpah Pemuda

BACA JUGA:Momen Hari Sumpah pemuda, Wako Molen Resmikan SMP MHIS Bangka

Upacara ini berlangsung hikmat, ditambah lagi hembusan angin laut, riak air laut, membuat suasana terasa nyaman. Bendera merah putih dikibarkan di tugu batu tepi pantai Mercusuar Batu Betumpang.

Para peserta upacara ada yang menggunakan pakaian adat, pakaian olahraga training, seragam sekolah. Sementara untuk instansi TNI polri menggunakan pakaian dinas.

Pada kesempatan itu Serka Irfan menyampaikan pesan agar pemuda pemudi sekarang tidak boleh melempem, mereka harus mempunyai inovasi dan kreativitas karena kemajuan negara ada di tangan pemuda dan pemudi. 

"Seluruh elemen di Desa Batu Betumpang, mulai dari pemuda - pemudi, organisasi kemasyarakatan, perangkat desa, maupun masyarakat harus bersatu padu menggali potensi yang dimiliki Desa Batu Betumpang," pesannya.

BACA JUGA:Peringati Hari Sumpah Pemuda, Desa Perlang Adakan Festival dan Aubade

BACA JUGA:Cara Maspala Cesas Stisipol Peringati Sumpah Pemuda, Pendakian Massal Bukit Betung

Ia berharap upacara sumpah pemuda di pantai Mercusuar yang unik bisa mempromosikan potensi wisata di Desa Batu Betumpang yang menarik, sehingga mengundang wisatawan datang.

"Ini merupakan bentuk keseriusan dari pemdes untuk mengangkat potensi pantai Mercusuar Batu Betumpang agar menjadi daya tarik wisatawan berkunjung, jadi manfaatkan terus potensi yang ada," pesannya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: