Asus ROG Hadir Lengkap di Indonesia, Simak Rinciannya Ini
--
Laptop ini juga dilengkapi dengan chip grafis hingga NVIDIA® GeForce RTX™ 4070, yang membuat pengalaman bermain game berlangsung dengan mulus. Kompatibilitasnya dengan ROG XG Mobile External GPU dapat mengubah ROG Flow X13 menjadi mobile workstation atau sistem gaming yang kuat.
Laptop yang memadukan performa tinggi dan fleksibilitas dalam desain yang ringkas dibanderol dengan harga Rp 30.999.000 hingga Rp 36.999.000.
- ROG Strix SCAR 17
ROG Strix SCAR 17 cocok untuk penikmat game yang menginginkan laptop dengan performa tinggi. Ditenagai oleh prosesor hingga AMD Ryzen™ 9 7945HX dengan konfigurasi 16 Core dan 32 thread dan dukungan chip grafis hingga NVIDIA® GeForce RTX™ 4090 menjadikan laptop mampu menampilkan grafis berkualitas tinggi dengan kinerja penuh.
Selain itu, ROG Strix SCAR 17 juga dibekali sistem pendingin ROG Intelligent Cooling yang dilengkapi Thermal Grizzly Conductonaut Extreme liquid metal. Sistem pendinginan tersebut dapat menjaga suhu laptop, memaksimalkan kinerja sistem, sekaligus memperpanjang umur komponen.
Laptop ROG Strix SCAR 17 dibanderol dengan harga mulai dari Rp 60.999.000 hingga Rp 68.999.000.
- TUF Gaming A15
TUF Gaming A15 adalah laptop gaming yang memiliki ketahanan US Military Grade yang membuatnya memiliki ketahanan fisik yang kuat dan dapat bekerja dengan stabil dalam berbagai kondisi.
Dibekali oleh prosesor hingga AMD Ryzen™ 9 7940HS dan chip grafis NVIDIA® GeForce RTX™ 4070, laptop TUF Gaming A15 cocok digunakan untuk bermain game dengan performa stabil dan efisiensi daya yang baik.
Laptop ini memiliki sistem pendinginan yang dilengkapi hingga lima copper heatpipe dan empat jalur pembuangan udara panas memastikan suhu laptop tetap optimal, memaksimalkan kinerja sistem, serta memperpanjang masa hidup komponen.
Laptop TUF Gaming 15 dibanderol dengan harga mulai dari Rp 21.999.000 hingga Rp 26.399.000.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: