KASAD Ramah Tamah Bersama Dirut PT Timah Tbk
KASAD salam komando dengan Dirut PT Timah Tbk.--
PANGKALPINANG - KASAD Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman, S.E., M.M. melaksanakan ramah tamah bersama Dirut PT. Timah Tbk. Achmad Ardianto di ruang Graha Timah PT. Timah, Jum'at (19/08/2022).
Hadir dalam kegiatan tersebut di antaranya, Pangdam II/Swj Mayjen TNI. Agus Suhardi, Aster Kasad Mayjen TNI Karmin Suharna, Kasdam ll/Swj Brigjen TNI Izak Pangemanan, Kapoksahli Pangdam ll/Swj Brigjen TNI Mochamad Bayu Haritomo, Danrem 045/Gaya Brigjen TNI.Ujang Darwis, MDA. Para Danrem Jajaran Kodam II/Swj dan para asisten Kodam II/Sriwijaya serta para undangan lainnya.
BACA JUGA:Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana Kunjungi Museum Cual Ishadi dan PT Timah
Direktur Utama (Dirut) PT Timah Tbk Achmad Ardianto menyampaikan selamat datang di PT. Timah kepada KASAD beserta jajaran. Baginya suatu kebanggaan bagi jajaran PT Timah Tbk atas kunjungan KASAD.
Selanjutnya Dirut PT Timah memaparkan tentang sejarah berdirinya PT Timah sejak tahun 1976.
BACA JUGA:KASAD Berikan Bansos ke 7 Ponpes, 50 Paket Sembako Anak Yatim dan 112 Anak Stunting
"Kami sangat membutuhkan dukungan dari Bapak KASAD dan agar kami bisa bersinergi dengan aparat TNI AD dalam rangka pengamanan aset PT Timah," ungkapnya.
Sementara KASAD menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas penyambutan dari PT. Timah Dalam kegiatan di Babel.
"Kunjungan saya ke sini dalam rangka melihat secara fisik dan nyata satuan Korem 045/Garuda Kodam II/Sriwijaya di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung," ucapnya.
BACA JUGA:Kunjungi Korem 045/Gaya, Kasad: Kedepan Prajurit akan Menerima Susu Serdadu Tiap Bulan
"Terima kasih juga PT Timah telah menaruh kepercayaan dengan TNI Angkatan Darat berkaitan dengan pengamanan aset dan penghijauan paska penambangan di wilayah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Saya berharap TNI AD, Kodam II/Sriwijaya dalam hal ini Korem 045/Garuda Jaya yang berada di wilayah Bangka Belitung dapat bersinergi dalam rangka pengamanan untuk meningkatkan produksi PT. Timah," katanya.
Dikatakan KASAD "kita tahu PT Timah merupakan salah satu BUMN yang menjadi penghasilan Negara, maka Korem yang berada di sini silahkan kolaborasi dengan PT Timah dalam menjaga dan mengamankan aset-aset termasuk kolaborasi juga dengan pihak kepolisian".
BACA JUGA:Kasiops Korem 045/Gaya Talk Show dari Babel untuk Indonesia Pulih dan Bangkit Lebih Cepat
"Saya yakin kedepan akan meningkatkan penghasilan dan kemajuan bersama dalam menumbuhkan percepatan kemajuan Bangsa dan negara dari pengelolahan Sumber Daya Alam (SDA) yang dimiliki Bangka Belitung sehingga akan berdampak kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat," yakinnya. (**)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: