Gubuk Dihuni Seorang ODGJ, Dilahap Sijago Merah

Gubuk Dihuni Seorang ODGJ, Dilahap Sijago Merah

--

BABELPOS.ID, MUNTOK - Satu unit gubuk, di Jalan Sudirman, tepatnya berada di Turun Tebing Penggadaian, Kelurahan Tanjung, Kecamatan MUNTOK, dilahap sijago merah, Jum'at (12/8) sekira pukul 12.00 WIB. 

Gubuk tersebut dihuni Sopian yang diketahui Orang Dalam Gangguan Jiwa (ODGJ). 

"Ini tanah punya ibu Juriah, rumah yang terbakar ini didiami oleh anaknya yang ODGJ beliau ini warga lama disini," Ujar Ketua RT 3/RW 6, Kelurahan Tanjung, Darta. 

Darta menyebutkan ia mendapatkan info kebakaran tersebut dari warga yang melapor kedirinya. 

"Cuma saat kejadian ini juga tidak tau pasti jam berapa, karena saya tidak ditempat, saya dirumah dikasih tau warga, bahwa rumah ini terbakar. Kalau Penyebabbyanya tidak tau, ibunya juga belum bisa dimintai keterangan, " Ucapnya. 

Akibat dilahap api, gubuk yang berdinding papan itu rata dengan tanah. 

Kurang lebih hampir setengah jam api telah berhasil dipadamkan, setelah satu unit mobil kebakaran dari Pemkab Bangka Barat dikerahkan. 

Sampai berita ini diturunkan belum diketahui pasti , kebakaran itu bisa terjadi.(amd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: