500 Honorer Bangka Tengah Terima Kartu Register untuk Penarikan Gaji

500 Honorer Bangka Tengah Terima Kartu Register untuk Penarikan Gaji

Bupati Algafry Rahman --

BABELPOS.ID, KOBA - Sebanyak 500 orang Tenaga Kontrak Kegiatan (TKK) atau Pegawai Honorer Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah (Bateng) menerima kartu register, yang menjadi tanda pengenal sekaligus sebagai kartu penarikan uang tunai di bank daerah.

Pembagian kartu register tersebut diserahkan langsung Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman di Gedung Serbaguna Selawang Segantang, Bangka Tengah pada Rabu (3/8/2022).

"Alhamdulillah hari ini saya bersilaturahmi dengan kawan-kawan TKK yang ada di Kecamatan Koba untuk menyerahkan kartu register TKK yang berguna sebagai tanda pengenal dan ATM guna pegambilan uang dan gaji, yang mana saat ini kita serahkan kepada TKK yang ada di Kecamatan Koba dan untuk kecamatan lain, Insyaallah akan kita serahkan juga," kata Algafry.

Dikatakan Algafry, ia sudah meminta kepada Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD) Bangka Tengah untuk berinovasi, agar kartu ini bisa digunakan untuk berobat.

"Saya meminta kepada BKPSDMD untuk terus berinovasi, sehingga kartu ini bisa digunakan sebagai kartu berobat dan juga keperluan lainnya, karena bagi kami TKK ini sangat penting perannya dalam keberlangsungan kinerja Pemerintah Bangka Tengah," tuturnya.

Sementara itu Kepala BKPSDMD Bangka Tengah, Risaldi Adhari memastikan jika seluruh tenaga honorer yang ada di Bangka Tengah akan mendapatkan kartu register tersebut.

"Seluruh TKK kita akan mendapatkan kartu ini, saat ini periode awal sebanyak 500 kartu dulu, yang mana ini juga berkat kecepatan dari bank daerah dalam melakukan pencetakan kartu ini," imbuhnya. (**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: