Buser Polres Basel Ringkus 4 Bocah Pembobol Konter & Curi Kotak Amal

Buser Polres Basel Ringkus 4 Bocah Pembobol Konter & Curi Kotak Amal

TOBOALI - Empat orang terduga pelaku pembobol konter ponsel dan pencuri kotak amal masjid di wilayah hukum Toboali, Kabupaten Bangka Selatan (Basel), Provinsi Bangka Belitung (Babel) akhirnya berhasil diringkus anggota Buruh sergap (Buser) dari Satuan Reskrim dan Kriminal (Satreskrim) Polres Basel, Jumat (11/6/2021) petang kemarin. Diketahui, bahwa empat terduga pelaku tersebut adalah anak dibawah umur. Masing-masing warga Toboali, berinisial Ka, Dp, Fn dan Ra. Selain mengamankan para pelaku, juga turut diamankan sejumlah Barang bukti (Barbuk) di antaranya 3 unit headset, 4 lembar kartu paket internet TRI, 2 unit obeng, 4 unit ponsel merk Oppo, Vivo dan merk Coolpad dan 1 unit palu. Penangkapan terhadap para terduga pelaku tersebut atas dasar surat Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Bangka Belitung (Babel) nomor:B/1189/V/RES.1.8/2021 tanggal 27 Mei 2021 tentang Direktif Ditreskrimum tentang Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) terkait kejahatan jalanan. Selain itu, Surat Perintah (Sprin) nomor:Sprin/30/VI/Res.1/2021/Reskrim tanggal 1 Juni 2021 tentang KRYD kejahatan jalanan dan Laporan Polisi nomor:LP/B-467/VI/SPKT/Polres Basel/Polda Babel tanggal 11 Juni 2021. Hal ini disampaikan Kepala Satuan (Kasat) Reskrim Polres Basel, AKP Ghalih Widyo Nugroho. Ghalih menjelaskan, para pelaku melakukan aksinya pada Jumat (11/6) dinihari pukul 02.00 WIB di konter ponsel ferri cell II, Jalan Jenderal Sudirman Kota Toboali. Baru diketahui pukul 08.00 WIB setelah pegawai konter, Sisi diberitahu oleh tukang bangunan yang merenovasi konter milik Agnes. Setelah itu, Sisi langsung mengecek terhadap barang-barang yang ada di dalam konter dan didapati beberapa barang yang sudah hilang, meliputi 1 unit headset tipe M370, 1 unit headset tipe pung, 3 unit headset bluetooth, 25 paket kartu internet Telkomsel 1,5 GB, 50 paket kartu internet Telkomsel 2 GB dan 25 paket kartu internet Telkomsel 3 GB. Akibat dari kejadian tersebut pemilik konter mengalami kerugiaan sebesar Rp 10.230.000,00. \"Konter tersebut sebelumnya sudah pernah dibobol pada tanggal 6 Juni 2021 pukul 02.00 WIB,\" kata AKP Ghalih. Ghalih menambahkan, terungkapnya identitas para pelaku setelah anggota melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). Dari hasil olah TKP didapatkan rekaman Closed Circuit Television (CCTV). Rekaman tersebut kemudian dianalisa oleh anggota sehingga didapatilah petunjuk, bahwa terduga pelaku berinisial Ka, Dp, Fr dan Ra. Setelah mendapati identitas pelaku, lanjutnya, anggota Buser langsung bergerak mencari keberadaan pelaku yang masih berada di wilayah hukum Toboali. \"Pukul 15.00 WIB, anggota mendapat informasi bahwa salah satu terduga pelaku Ka sedang berada di pondok dekat Dusun Baner, Desa Keposang Toboali. Alhasil, terduga pelaku Ka diamankan anggota Buser tanpa perlawanan dan kemudian langsung dibawa ke Mapolres Basel untuk menjalani pemeriksaan. Dua orang terduga pelaku diamankan anggota Buser pada saat sedang berada di tempat pencucian mobil di Jalan Teladan Toboali dan satu orang terduga pelaku diamankan di dekat toko sembako Jalan Ampera Toboali,\" jelas AKP Ghalih. Ditegaskan Ghalih, bahwa menurut pengakuan para pelaku juga pernah melakukan aksi pencurian kotak amal masjid di antaranya kotak amal Masjid Al Munawar Kampung Padang Toboali pada tanggal 24 Mei 2021, kotak amal Masjid Nur Falah, Jalan Bukit Toboali, kotak amal Masjid Al Uswah, Jalan Teladan Toboali, kotak amal Masjid Al Fitrah, Jalan Teladan AMD Toboali dan konter ponsel milik Anyuk di Jalan Jenderal Sudirman tepatnya di depan gudang beras Akim tanggal 8 Juni 2021. \"Sejumlah barang bukti yang turut diamankan itu ditemukan anggota di tempat para pelaku sering kumpul, yakni di pencucian mobil Jalan Teladan Toboali,\" ujar AKP Ghalih. (tom)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: