Bank Indonesia Dukung Net Zero Emissions Melalui Penanaman 1.000 Pohon Kakao di Bangka Belitung
Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Rommy S. Tamawiwy melakukan Penanaman pohon kakao secara simbolis di Pondok Pesantren Hidayatussalikin, Pangkalpinang, Senin (10/11/2025).--
BABAELPOS.ID, PANGKALPINANG - Bank Indonesia Provinsi Kepulauan Bangka Belitung melaksanakan penanaman simbolis 1.000 pohon kakao yang dipusatkan di Pondok Pesantren Hidayatussalikin, Pangkalpinang, Senin (10/11/2025).
Kegiatan ini mengangkat tema “1.000 Kakao untuk Bangka Belitung: Menanam Harapan, Menumbuhkan Kehidupan”.
BACA JUGA:Bank Indonesia Bersama Kabupaten Belitung Timur Perkuat Strategi Pengendalian Inflasi Daerah
Hadir dalam acara tersebut Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Rommy S. Tamawiwy, Plt. Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Deki Susanto, S.T., M.M, Ketua Tim Penggerak PKK Kota Pangkal Pinang, Hj. Susanti S.E, Pimpinan Pondok Pesantren Hidayatussalikin Pangkalpinang, K.H. Ahmad Ja'far Siddik dan kelompok tani komunitas kakao Bangka Belitung serta mitra strategis lainnya.
BACA JUGA:Dituding Adanya Dugaan Sarat Kepentingan di Lahan Desa Pergam, Sandy: Itu Murni Untuk Masyarakat
Penanaman pohon kakao ini sejalan dengan komitmen Bank Indonesia untuk mewujudkan dan mendukung keberlanjutan dan kelestarian lingkungan dalam menjalankan proses bisnis yang ditunjukkan pada gelaran Karya Kreatif Indonesia (KKI) pada bulan Agustus 2025 dengan menerapkan prinsip Net Zero Emission.
Sebanyak 1.000 pohon kakao akan ditanam di tiga wilayah, yaitu Kota Pangkalpinang, Kabupaten Bangka, dan Kabupaten Bangka Selatan.
Pemilihan kakao didasarkan pada dua fungsi utama, yaitu lingkungan dan ekonomi.
Satu pohon kakao diperkirakan dapat menyerap 25 kg karbon per tahun, sehingga gerakan penanaman 1.000 pohon kakao di Bangka Belitung dapat menyerap total ±25 ton CO2e (Carbon Dioxide Equivalent).
Di samping itu, pohon kakao juga menghasilkan buah yang dapat diproses menjadi coklat dan berpotensi memberi dampak nilai ekonomi untuk kesejahteraan petani dan masyarakat sekitar.
BACA JUGA:Honor Siapkan Smartphone Baterai 10.000 mAh Kedua
Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Rommy S. Tamawiwy, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari semangat KKI Net Zero Initiative yang dilakukan oleh Bank Indonesia baik di Kantor Pusat maupun seluruh Kantor Perwakilan Bank Indonesia.
BACA JUGA:Main Tarkam Sepak Bola Bencah Cup, 2 Warga Ghana dan Kamerun Dideportasi
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

