Konyol Nih, Kecanduan Judi Online, Pemuda Asal Muara Enim Nekat Curi Jahe Cabai

Senin 30-09-2024,10:00 WIB
Reporter : Agus
Editor : Jal

BABELPOS.ID, PANGKALPINANG - Akibat kecanduan judi online, Rizki (20) seorang pemuda asal Muara Enim Sumatera Selatan nekat mencuri berbagai jenis barang kelontong. Barang yang dicuri mulai dari jahe, bawang, kentang hingga cabai. 

Aksi pencurian yang dilakukan pemuda yang berprofesi sebagai buruh harian ini terungkap pada Senin 23 September 2024 lalu di Jalan Kerisi, Kelurahan Lontong Pancur Kecamatan Pangkalbalam Kota Pangkalpinang sekitar pukul 01.10 WIB. 

“Pelaku diamankan oleh Tim Buser Naga pada Jumat, 27 September 2024 sekitar pukul 19.00 WIB di Jalan Trem,” ucap Kasatreskrim Polresta Pangkalpinang AKP M Riza Rahman SIK, Senin (30/9/2024).

BACA JUGA:Residivis Gasak Kontrakan di Pangkalpinang, Hasil Curian Buat Nyabu dan Judi Online

BACA JUGA:Kecanduan Judi Online, Pria Ini Nekat Jual TV dan Tabung Gas Ayahnya


Barang bukti jahe yang dicuri pelaku--Foto Agus

Riza mengungkapkan, dalam modus operandinya, pelaku diketahui memasuki halaman toko korban dan mengambil satu buah karung berisi jahe sebanyak 12 Kg yang terletak didepan toko milik korban.

Agar aksinya tidak diketahui atau diketahui oleh korban, pelaku dengan sengaja menutupi bagian kepalanya dengan karung.

“Tercatat pelaku sebelumnya juga mencuri empat karung yang berisi cabe seberat 59 kilogram, akibat peristiwa ini korban alami kerugian Rp3,1 juta," beber Riza. 

BACA JUGA:Waka Polresta Warning Anggota, Setop Judi Online!!!

BACA JUGA:Curi Mesin Air RSBT untuk Beli Sabu dan Judi, Residivis Narkoba di Pangkalpinang Kembali Diringkus

Dihadapan pihak lepolisian, lanjut Riza, pelaku mengakui segala perbuatannya dengan mencuri berbagai barang kelontong. 

"Pelaku juga mengaku bahwa aksinya ini dilatarbelakangi oleh kecanduan judi online dan keperluan sehari-hari," kata Riza.


Barang bukti cabe yang dicuri pelaku--Foto Agus 

Adapun barang kelontongan yang dicuri dan dijual oleh pelaku diantaranya cabe merah 18 kg dijual dengan harga sebesar Rp425 ribu, kentang 10 kg dijual dengan harga sebesar Rp120 ribu, cabai merah 18 kg dijual dengan harga Rp425 ribu, jahe 10 kg dijual dengan harga Rp250 ribu 250.000, cabai rawit 10 kg dijual dengan harga Rp400 ribu, bawang merah 30 kg dijual dengan harga Rp640 ribu, bawang putih 20 kg dijual dengan harga Rp640 rihu, bawang bombai 10 kilogram dijual dengan harga Rp200 ribu.

Kategori :