Hidayat Nakhodai Lapas Kelas IIA Pangkalpinang

Selasa 03-09-2024,12:59 WIB
Reporter : Agus Putra
Editor : Govin

Salah satu pencapaiannya yang menonjol adalah pendirian Klinik Pratama, yang telah memberikan layanan kesehatan prima kepada seluruh Warga Binaan. 

BACA JUGA:Tukang Bengkel Ditemukan Tergeletak di Hutan, Ada Botol Racun Rumput di Dekatnya

Klinik ini juga mendapat apresiasi dari berbagai pihak, salah satunya dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia (Kemenkumham RI) sebagai 40 Unit Pelaksanaan Teknis (UPT) Pemasyarakatan Percontohan Layanan Kesehartan Se-Indonesia.

BACA JUGA:Ronaldo Pensiun dari Timnas Portugal? Ini Jawabnya

Selain itu, Badarudin juga membawa Lapas Pangkalpinang menjadi 50 UPT Pemasyarakatan Percontohan Kehumasan Manajemen Komunikasi Krisis Pemasyarakatan se-indonesia dan 10 UPT Pemasyarakatan Piloting Penyelenggara Unit Layanan Disabilitas se-Indonesia. 

Diharapkan, di bawah kepemimpinan baru, Lapas Pangkalpinang akan terus maju dan meningkatkan kinerja serta pelayanan kepada masyarakat.

BACA JUGA:Honda Babel Bersama Ada Band, Gemparkan Bangka Belitung

"Saya berterima kasih atas kepercayaan ini dan siap bekerja sama dengan seluruh jajaran untuk membawa Lapas Pangkalpinang semakin maju," ujar Hidayat dalam sambutannya.

Ia juga berharap dukungan dari Kakanwil, Kadivpas serta jajaran Lapas Pangkalpinang untuk berkolaborasi dan bersinergi untuk melanjutkan program Kalapas yang lama sesuai dengan kebijakan Kanwil dan pusat.

BACA JUGA:Tuntaskan Kunjungan ke 16 Pos PAUD, Yuniar Budi Dorong Pembentukan Karakter Anak Sejak Dini

“Mohon dukungan dan doa untuk kami sekeluarga agar bisa menyesuaikan dan di terima dengan baik di Negeri Serumpun Sebalai ini,” harap Hidayat.

Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenkumham Bangka Belitung (Babel) Harun Sulianto, Dalam amanatnya, ia mengatakan mutasi dilakukan agar ada dinamisasi dalam organisasi sehingga menghasilkan kualitas kinerja yang makin optimal.

BACA JUGA:Tuntaskan Kunjungan ke 16 Pos PAUD, Yuniar Budi Dorong Pembentukan Karakter Anak Sejak Dini

Harun juga mengingatkan kepada Kepala Lapas Pangkalpinang yang baru akan mampu membawa Kemenkumham ke arah yang lebih baik.

Untuk itu harus memegang teguh 3 Kunci Pemasyarakatan Maju, yakni deteksi dini, berantas narkoba, dan bersinergi dengan aparat penegak hukum (APH). 

"Yang terpenting kolaborasi setiap unit kerja memiliki peran dan fungsi yang penting, dengan bekerja sama dapat menghasilkan karya yang optimal.

Kategori :