Puncaknya pada 7 Maret 2024 oleh Er si Ryan disuruh untuk ke Jakarta. Adapun untuk tiket penerbangan sendiri telah dipersiapkan oleh Er. Padahal kondisi Ryan sendiri kala itu sedang dalam pemanggilan penyidik Pidsus Kejaksaan Tingga Bangka Belitung.
BACA JUGA:Penangkapan Ryan Susanto, Anak Cukong Timah, Ajaw Belinyu Berjalan Dramatis
Sontak, ternyata hari itu juga menjadi hari naas bagi seorang Ryan dan kedua ortunya. Karena mobil Fortuner plat B 2788SJJ yang membawa mereka ke bandara dicegat penyidik Pidsus di jalan raya Desa Cit, Bangka. Ryan pun akhirnya ditahan lalu hingga kini mendekam di sel tahanan Lapas Tuatunu Pangkalpinang.
Nah, urusan dengan 'Pakde' pun batal, Rp 35 juta melayang ke 'istana'?***