BABELPOS.ID.- Hingga Jumat 29 Desember 2023, tidak ada pernyataan resmi dari Kejagung soal kondisi teranyar pengusutan kasus dugaan Tipikor dalam pengelolaan tata niaga komoditas timah di wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) di PT Timah tahun 2015 sampai dengan 2022.
Terakhir di penghujung tahun 2023 itu, Kejagung hanya mengakui ada melakukan rangkaian pemeriksaan saksi 2 orang yaitu:
1. YH selaku Sales dan Marketing Senior Manager PT Antam Tbk.
2. MS selaku Karyawan Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia (UBPP LM) pada Butik Emas Antam LM Gading Serpong.
Sementara, sebelumnya, pemeriksaan hanya dilakukan terhadap mantan Dirut PT Timah Tbk, Mochtar Riza Pahlevi Thobrani (MRPT).
Pemeriksaan oleh Tim Kejagung melalui Tim Jaksa Penyidik pada Direktorat Penyidikan Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (JAM PIDSUS), adalah saksi pamungkas untuk dari jajaran PT Timah. Soalnya, jabatan dan pengambil kebijakan tertinggi di BUMN tersebut justru berada di tangan Riza Pahlevi selaku Dirut.
Mantan Dirut PT Timah Riza Pahlevi sendiri mengakui dirinya sudah beberapa kali diperiksa penyidik Jampidsus Kejaksaan Agung RI. Pemeriksaan tersebut terkait dengan persoalan tata niaga pertimahan.
"Ya saya ada diperiksa, terkait tata niaga timah," sebutnya usai pemeriksaan dirinya di Kejaksaan Tinggi Bangka Belitung, terkait pemeriksaan pula di Kejagung.
Dengan diperiksanya Riza Pahlevi, memperlihatkan hingga saat ini jajaran Direksi PT Timah Tbk yang sekarang ini tidak terkait dengan kasus yang ada khususnya yang tengah ditangani Kejagung.
Karena dua mantan direksi sebelumnya yang juga dperiksa Kejagung, adalah direksi semasa Riza Pahlevi menjabat Dirut, mereka masig-masing:
1) Alwin Albar atau AA selaku Direktur Operasional dan Produksi PT Timah Tbk,
2) Emil Ermindra selaku Direktur Keuangan PT Timah tahun 2017 s/d 2018.
Dari hasil penelusuran media ini, satu-satunya jajaran direksi sekarang yang pernah menjalani pmeriksaan di Kejagung adalah, Direktur Keuangan & Manajemen Risiko, Fina Eliani (FE).
Karir Fina Eliani sendiri memang banyak berkutat di keuangan PT Timah Tbk. Perjalanan karirnya dimulai sejak tahun 2005 di PT Timah Tbk dan pernah dipercaya untuk memegang berbagai posisi antara lain Kepala Divisi Manajemen Akuntansi (2009-2012), Kepala Divisi Pengembangan Usaha (2018-2019) dan Kepala Divisi Akuntansi (2019-2022).
Pada Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) pada tanggal 24 Mei 2022, Fina Eliani diangkat sebagai Direktur Keuangan & Manajemen Risiko.***