- Terapkan aturan "20-20-20"
Aturan ini sangat membantu untuk mengurangi gejala mata tegang. Caranya cukup mudah untuk dilakukan. Setiap setelah 20 menit menatap layar komputer, alihkan pandangan pada objek lain sejauh 20 kaki selama 20 detik.
- Gunakan kacamata pemblokir cahaya biru
Mengurangi cahaya biru di malam hari, salah satunya dengan menggunakan kacamata anti-sinar biru, dapat membantu meminimalkan gangguan pada siklus tidur. Dengan begitu, Anda bisa merasakan istirahat yang lebih baik saat malam hari.
Anda juga dapat mengubah pengaturan pencahayaan pada ponsel, tablet, atau perangkat lainnya untuk mengurangi cahaya biru di layar pada malam hari.
- Konsumsi makanan yang mendukung kesehatan mata
Mengonsumsi makanan yang dapat mendukung kesehatan mata penting untuk dilakukan sebagai investasi kesehatan jangka panjang. Anda dapat mengonsumsi makanan kaya akan beta-karoten, asam lemak omega-3, zinc, lutein, zeaxanthin, serta vitamin A, C, dan E.
Nutrisi ini dapat mendukung pertumbuhan sel, membatasi radikal bebas yang bersifat merusak, dan mengurangi peradangan pada jaringan mata.
- Usahakan tidur malam yang nyenyak
Istirahat yang baik penting untuk mendukung kondisi kesehatan Anda secara menyeluruh, termasuk mata Anda.
Istirahat yang buruk tidak memberi waktu bagi mata Anda untuk kembali pulih. Kurang tidur juga kerap dikaitkan dengan peningkatan risiko glaukoma dalam jangka panjang. (*)