"Terima kasih untuk seluruh jajaran Sekretariat dan Panwaslu Kecamatan yang telah mampu bekerja dengan baik dalam team work yang kami bangun. Tanpa mereka kami bukanlah apa-apa," tuturnya.
BACA JUGA:Bawaslu akan Perkuat Sinkronisasi Data Pengawasan Pusat Hingga Daerah
BACA JUGA:Awasi Rekrutmen PPK, Ini Kata Bawaslu Bateng
Kedepannya, Robianto berharap kinerja kelembagaan Bawaslu Kabupaten Bangka Tengah dapat terus meningkat dengan mengutamakan terobosan-terobosan dan tidak terpaku pada kerja-kerja yang monoton.
"Award harus dijadikan sebagai pemantik dan pengingat untuk terus meningkatkan kinerja," harapnya.
BACA JUGA:Bawaslu Pangkalpinang Ajak Mahasiswa STIKES Abdi Nusa Pangkalpinang Ikut Awasi Pemilu 2024
Adapun 4 penghargaan yang diraih Bawaslu Kabupaten Bangka Tengah adalah sebagai berikut:
- Terbaik I Penerapan Keterbukaan Informasi Publik
- Terbaik I Pemberitaan
- Terbaik Pengelolaan Daftar Hasil Pengawasan Data Pemilih
- Terbaik I Penyusunan Laporan Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa Proses Pemilu. (**)