FILM drama keluarga perdana PT Zhiifah Karya Grup (ZKG) yang berjudul "Suara Hati Gita" telah memulai proses syuting pada Sabtu, (25/06/2022) kemarin.
Keindahan Pantai Kabupaten Bangka dan Ikon pariwisata Kota Pangkalpinang digunakan sebagai lokasi syuting film yang berdurasi 90 menit ini.
Lokasi pertama yang dipilih sebagai tempat pengambilan gambar adalah sebuah rumah yang berada di ruas jalan Sungaiselan, tepatnya di Desa Pedindang Kecamatan Pangkalan Baru, Bangka Tengah. Rumah ini dipilih merupakan tempat perusahaan rumah produksi PT ZKG.
Dalam beberapa adegan terlihat Mizkah Adzra Nazhiifah yang berperan sebagai Gita bersama ibunya yang diperankan oleh Dinda Marliani ke rumah kakeknya yang diperankan aktor senior Harry de Fretes.
"Zhiifah sangat senang bisa bermain film dengan om Harry de Fretes, om Harry itu lucu dan juga baik, jadi tambah semangat syutingnya," kata Mizkah Adzra Nazhiifah yang akrab di sapa Zhiifah kepada wartawan usai syuting film ini.
Selama pengambilan adegan demi adegan pada hari pertama, Direktur Utama PT Zhiifah Karya Grup, Dinda Marliani, SH yang berperan sebagai ibunya Gita mengaku enjoy, meski baru bertama kali melakukan akting dalam film.
"Alhamdulillah, Syuting hari pertama berjalan lancar. Semoga selanjutnya lancar juga, amin,"ujarnya.
Syuting hari pertama pun rampung dilakukan. Lebih lanjut Sutradara Suara Hati Gita, Adhien Mashar mengatakan selama proses syuting hari pertama tidak ada kendala dan hambatan yang berarti. malahan saat syuting berlangsung semua crew pun ikut menangis, sangat dramatis sekali.
"Alhamdulillah, syuting pertama tidak ada kendala malahan bikin merinding, semua aktor sangat menghayati perannya masing-masing, sehingga semua crew pun ikut menangis dan untuk syuting hari kedua Kami di Masjid Al Amin, Desa Pedindang," pungkasnya. (**)