Pemkab Beltim Perkuat Sinergi Lewat Program GENTING untuk Tekan Angka Stunting

Pemkab Beltim Perkuat Sinergi Lewat Program GENTING untuk Tekan Angka Stunting

Pemkab Beltim Perkuat Sinergi Lewat Program GENTING untuk Tekan Angka Stunting--

BABELPOS.ID, MANGGAR - Pemerintah Kabupaten Belitung Timur (Pemkab Beltim) terus memperkuat komitmen dalam upaya percepatan penurunan angka stunting melalui sinergi lintas sektor. 

Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa serta Keluarga Berencana (Pemdes dan KB) Kabupaten Beltim, Ronni Setiawan, dalam sambutannya pada Rapat Koordinasi (Rakor) Triwulan III Percepatan Penurunan Stunting di Guest Hotel Manggar, Kamis (13/11/2025).

Menurut Ronni, penanganan stunting tidak bisa dilakukan secara parsial, tetapi memerlukan kolaborasi aktif antara pemerintah daerah, dunia usaha, akademisi, media, dan masyarakat. 

BACA JUGA:Herman Fu Penuhi Panggilan Penyidik Pidsus Kejaksaan Tinggi Babel

Ia menegaskan pentingnya peran semua pihak dalam mendukung Gerakan Orang Tua Asuh Cegah Stunting (GENTING), program nasional yang dicanangkan oleh Kementerian PPN/Bappenas dan BKKBN untuk mempercepat penurunan stunting di Indonesia.

“Program GENTING menjadi salah satu langkah nyata dalam mengatasi keluarga berisiko stunting.

Dengan melibatkan banyak pihak sebagai Orang Tua Asuh, kita ingin memastikan bahwa ibu hamil, ibu menyusui, dan anak usia 0–23 bulan mendapatkan asupan gizi yang cukup serta lingkungan yang sehat,” ujar Ronni.

BACA JUGA:Pasca Penggerebekan Narkoba, BNNK Basel Bentuk Forum Pemulihan Kampung Sukadamai

Capaian Program GENTING di Beltim

Ronni menyampaikan, capaian program GENTING di Kabupaten Belitung Timur hingga 11 November 2025 menunjukkan perkembangan positif.

Jumlah Orang Tua Asuh (OTA) telah mencapai 44 orang, dengan total nilai bantuan sebesar Rp54,73 juta atau setara dengan 82 paket bantuan GENTING.

“Kami mengapresiasi para pihak yang telah berpartisipasi menjadi Orang Tua Asuh.

Angka ini tentu masih bisa meningkat hingga akhir tahun 2025 berdasarkan Surat Edaran Bupati Beltim Nomor HM.00.00/98/B/BUPATI/2025,” tambahnya.

Program bantuan GENTING mencakup dukungan nutrisi harian bagi keluarga berisiko stunting, berupa makanan siap santap bernilai gizi tinggi dengan nominal Rp15.000 per hari per orang selama minimal 30 hari, atau senilai Rp450.000 per paket bantuan. 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: