Satbinmas Polresta Pangkalpinang Bersama Warga Aktif Revitalisasi Satkamling, Antisipasi Kejahatan Malam Hari

Satbinmas Polresta Pangkalpinang Bersama Warga Aktif Revitalisasi Satkamling, Antisipasi Kejahatan Malam Hari

Satbinmas Polresta Pangkalpinang Bersama Warga Aktif Revitalisasi Satkamling, Antisipasi Kejahatan Malam Hari--

BABELPOS.ID, PANGKALPINANG - Satuan Pembinaan Masyarakat (Satbinmas) Polresta Pangkalpinang berkomitmen menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukumnya.

Salah satu upaya yang dilakukan ialah mengaktifkan kembali kegiatan satuan keamanan lingkungan (satkamling) yang sebelumnya dikenal dengan istilah poskamling.

BACA JUGA:Penanganan Gula Darah Saat Bulan Ramadan

Kasat Binmas Polresta Pangkalpinang, AKP Hardi mengatakan, program revitalisasi Satkamling ini sudah dimulai sejak awal tahun 2025 lalu.

Dalam program ini, katanya, pihaknya melibatkan masyarakat yang ada di seluruh kelurahan khususnya yang berada di wilayah hukum Polresta Pangkalpinang. 

BACA JUGA:2.147 Pendaftar, 1.866 Peserta Melaju ke Pemeriksaan Administrasi Calon Anggota Polri

"Alhamdulillah kegiatan revitalisasi satkamling ini disambut antusias oleh masyarakat, karena mereka sadar akan pentingnya keamanan lingkungan. Bahkan masyarakat secara mandiri dan swadaya mendirikan kembali Pos-pos kamling yang sebelumnya sudah tak aktif lagi," kata Hardi kepada Babel Pos, Senin (10/3/2025). 

BACA JUGA:Mudik Gratis Bersama PT Timah Fasilitasi Ratusan Warga yang Ingin Pulang ke Bangka, Belitung dan Tanjung Balai

Hardi menyebut, saat ini jumlah Satkamling di wilayah hukum Polresta Pangkalpinang terdata sebanyak 74 Satkamling. Dari jumlah tersebut, hanya 50 Satkamling yang masih aktif. 

"Nah, sejak awal tahun lalu, kini sudah 12 Satkamling yang telah terevitalisasi. Untuk selanjutnya, target berikutnya 24 Satkamling yang akan kita revitalisasi," tegas Hardi. 

BACA JUGA:Sukses Curi Perhatian Pengunjung, Honda Babel Resmikan Peluncuran Honda ICON e: dan CUV e: di Pangkalpinang

Adapun 12 Satkamling yang sudah direvitalisasi yakni Satkamling Depati Barin Opas, Kelurahan Opas Kecamatan Tamansari, Satkamling Binjai, Desa Mangkol Kecamatan Pangkalanbaru, Satkamling Jamik Kelurahan Jamik Kecamatan Bukit Intan, Sat Kamling Gabek 1, Kelurahan Gabek Kecamatan Pangkalbalam dan Satkamling RT 04, Desa Pedindang Kecamatan Pangkalanbaru. 

BACA JUGA:2.147 Pendaftar, 1.866 Peserta Melaju ke Pemeriksaan Administrasi Calon Anggota Polri

Kemudian Satkamling Cempedak, Kelurahan Keramat Kecamatan Bukit Intan, Satkamling Genas, Kelurahan Genas Kecamatan Bukit Intan, Satkamling Ampera, Kelurahan Dul Kecamatan Pangkalanbaru, Satkamling Kubis Kelurahan Parit Lalang Kecamatan Bukit Intan, Satkamling Villa Harmoni, Kelurahan Ampui Kecamatan Tamansari dan Satkamling RT 17, Kelurahan Dul Kecamatan Pangkalanbaru serta Satkamling Mandiri Kelurahan Jerambah Gantung Kecamatan Gabek.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: