Ngeri... Penambang Diterkam Buaya Saat Cuci Kaki di Sungai Berang

Ngeri... Penambang Diterkam Buaya Saat Cuci Kaki di Sungai Berang

Suasana rumah korban terkaman buaya. --Foto: ist

BABELPOS.ID - Maksud Heri (25 tahun) seorang penambang timah asal Desa Bantan, Kabupaten Belitung, untuk mencuci kaki setelah menambang berujung maut. Saat mencelupkan kakinya di pinggir Sungai Berang Dusun Air Malik, ia disambar seorang buaya pada Selasa (15/10) malam. Korban pun menghilang diseret buaya ke dalam sungai disaksikan mertuanya.

Kepala Kantor SAR Pangkalpinang I Made Oka Astawa mengatakan pihaknya menerima informasi kejadian yang menimpa seorang penambang timah yang bernama Heri.

"Kejadian tersebut disaksikan langsung oleh mertua korban yang saat itu tidak jauh berada dari korban," ungkap Oka.

BACA JUGA:Diterkam Buaya, Kakek di Desa Rajik Ini Melawan

BACA JUGA:Korban Terkaman Buaya di Sungai Menduk Ditemukan, Begini Kondisinya

Melihat kejadian tersebut, kata Oka, mertua korban meminta bantuan kepada warga sekitar dan mencoba melakukan pencarian terhadap korban yang diterkam buaya pada sepanjang aliran sungai.

"Namun hingga pukul 21.32 WIB pencarian terhadap korban tidak membuahkan hasil. Kemudian warga melaporkan kejadian tersebut ke Kantor SAR Pangkalpinang," katanya seperti diberitakan Antara, Rabu (16/10).

Menerima informasi tersebut, lanjutnya, Kantor SAR Pangkalpinang memberangkatkan satu tim rescue menuju lokasi kejadian yang berada di Sungai Berang, Dusun Air Malik, Desa Bantan, Belitung.

BACA JUGA:Pencari ikan Hilang di Sungai Menduk, Diduga Diterkam Buaya

BACA JUGA:Pemancing di Delas Ini Colok Mata Buaya untuk Selamatkan Temannya yang Diterkam, Begini Akhirnya

Setelah semalaman melakukan pencarian, korban akhirnya ditemukan mengapung tidak jauh dari lokasi kejadian dalam keadaan meninggal dunia.

"Pagi hari ini kami bersama Tim SAR Gabungan berhasil menemukan penambang timah yang diserang buaya di Sungai Berang. Korban berhasil kita temukan mengapung dengan jarak 25 meter tidak jauh dari lokasi kejadian awal korban diserang buaya," ujarnya, Rabu (16/10).

Saat ditemukan, tubuh korban dalam keadaan utuh. Tim SAR dan masyarakat langsung melakukan evakuasi untuk dibawa menuju rumah duka.

BACA JUGA:Jasad Korban Terkaman Buaya Sungai Bukit Layang Ditemukan 1,5 Km dari Lokasi Kejadian

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: