Samsung Galaxy A55 dan A35 5G Dijual Mulai 5 Jutaan

Samsung Galaxy A55 dan A35 5G Dijual Mulai 5 Jutaan

Samsung Galaxy A55 dan A35 5G --Foto: ist

BABELPOS.ID - Samsung merilis ponsel anyar seri A secara global, termasuk Indonesia, yaitu Galaxy A55 dan A35 5G yang sudah dilengkapi fitur berbasis artificial intelligence (AI/kecerdasan buatan).

Samsung Galaxy A55 5G, generasi penerus Galaxy A54 5G, menyajikan fitur AI Powered Portrait yang selama ini hadir pada seri flaghsip Samsung.

Galaxy A55 5G dilengkapi dengan kemampuan Nightography yang disempurnakan, yaitu kemampuan mengambil foto secara jernih pada kondisi pencahayaan yang redup sekalipun. Samsung memberikan ukuran piksel yang lebih besar pada Galaxy A55 supaya hasil foto dan video tetap tajam meski dalam kondisi cahaya redup.

BACA JUGA:Samsung Galaxy A35 5G Muncul, Cek Spesifikasinya

BACA JUGA:Ini Bocoran Samsung Galaxy F15 dan M14 4G

Selain ukuran piksel besar, Galaxy A55 5G juga memiliki AI Image Signal Processing (ISP) untuk menghasilkan gambar yang tajam pada kondisi cahaya redup.

Untuk perekaman video, Samsung meningkatkan aspek warna dari 10 bit pada Galaxy A54 menjadi 12 bit pada Galaxy A55 sehingga warna lebih tajam dan natural. Kualitas perekaman video juga meningkat, dari FHD VDIS pada Galaxy A54 menjadi UHD VDIS pada Galaxy A55.

Ponsel itu juga mendukung dual recording alias perekaman ganda dengan kamera depan dan belakang dalam waktu yang bersamaan. Secara total terdapat empat kamera pada Galaxy A55 5G, yaitu lensa ultra-wide 12MP, lensa utama 50MP, lensa makro 5MP dan kamera depan 32MP.

BACA JUGA:Galaxy XCover 7 & Tab Active5, Smartphone Serbaguna yang Tangguh dari Samsung

BACA JUGA:Pantau Kesehatan Kamu dengan Samsung Galaxy Fit3, Harganya Cuma Segini

Ponsel yang berjalan dengan antarmuka One UI 6.1 berbasis Android 14 itu memiliki layar seluas 6,6 inci, dengan kemampuan refresh rate hingga 120Hz. Samsung membekali Galaxy A55 dengan baterai sebesar 5.000mAh.

Sementara untuk Galaxy A35 5G, Samsung juga meningkatkan kamera dari 48MP (generasi pendahulunya Galaxy A34) menjadi 50MP sebagai kamera utama. Selain kamera utama, Galaxy A35 juga memiliki lensa ultra-wide 8MP, lensa makro 5MP dan kamera swafoto 13MP. Galaxy A35 juga memiliki layar seluas 6,6 inci dan refresh rate hingga 120Hz.

BACA JUGA:Cincin Pintar Samsung Siap Meluncur, Harga dan Spesifikasinya?

BACA JUGA:Ini Dia Galaxy S24 Series! The First Smartphone dengan Galaxy AI yang Dihadirkan Samsung ke Indonesia

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: antara