Di Rakerwil Kemenag Babel, Stafsus Menag RI Ajak Tuntaskan 6 Komitmen Kemenag

Di Rakerwil Kemenag Babel, Stafsus Menag RI Ajak Tuntaskan 6 Komitmen Kemenag

Staf Khusus Menteri Agama membuka Rakerwil Kemenag Babel.--Foto: ist

BABELPOS.ID, TANJUNGPANDAN – Staf Khusus Menteri Agama RI, H. Hasanuddin Ali., M.Si mendorong seluruh insan Kementerian Agama termasuk yang ada di lingkungan Kantor Kementerian Agama Provinsi Bangka Belitung dapat menciptakan dan melaksanakan program-program dan layanan yang lebih konkrit, cerdas, dan inovatif, agar dampaknya dapat dirasakan semakin lebih dirasakan di tengah-tengah kehidupan umat berbangsa dan bernegara. 

Hal ini disampaikan oleh Stafsus Menag RI, H.Hasanudin Ali di sela-sela membuka kegiatan Rapat Kerja Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bangka Belitung tahun 2024 di Ballroom Grandhatika Belitung, Jumat (01/03).

Stafsus Menag ini juga mengingatkan akan amanat dari Menteri Agama RI, Yaqut Cholil Qoumas kepada seluruh jajaran insan kemenag di seluruh tanah air agar menuntaskan program prioritas Kemenag sampai akhir 2024. Seperti melakukan revitalisasi KUA sebagai pusat keagamaan dan mempercepat penyelesaian agenda rencana-rencana kerja dalam 6 komitmen program prioritas yang sudah ditandatangani bersama saat Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Kemenag RI di Semarang 4 – 7 Februari 2024 lalu.

“Ini merupakan tugas tidak mudah bahkan berat. Namun wajib kita tuntaskan bersama, termasuk oleh seluruh kanwil kemenag yang ada di Indonesia dengan penuh komitmen dan kerja keras. Karena hal ini juga akan dimonitoring secara khusus oleh pusat,” ujarnya mengingatkan.

BACA JUGA:Satgas Halal Kemenag Babel Ajak Kepala Madrasah Urus Sertifikasi Halal Kantin Sekolah

BACA JUGA:75 PPIU dan PIHK se- Babel Dapat Pembinaan dari Direktur Bina UHK Kemenag RI

Ia juga mengatakan bahwa tugas pokok dan fungsi kemenag juga adalah membawahi banyak sekolah dan Universitas Islam Negeri (UIN) di Indonesia. Sehingga sangat penting untuk meningkatkan kualitas dan daya saing madrasah dan UIN tersebut dengan perguruan tinggi umum lainnya.” Supaya kalau ditanyakan kepada orang tua atau anak-anak kita, maka akan bangga dan percaya diri bersekolah atau kuliah di UIN,” sebutnya.

Hasanuddin juga mendorong peningkatan kualitas layanan kepada seluruh umat beragama di KUA, di kantor – kantor Kemenag provinsi, kabupaten/kota, pelayanan haji dan lainnya. Ini menjadi penting agar umat atau publik dapat merasakan kemudahan dan manfaat yang lebih baik.

“ASN kemenag jangan pernah merasa malu dipanggil sebagai pelayanan abdi negara, karena tugas menjadi pelayan umat, pelayan public adalah profesi yang sangat mulia, makanya kalau public memanggil, harus siap untuk mengabdi,” ajaknya.

BACA JUGA:Kanwil Kemenag Babel Bahas Rencana Kerja Pada Aplikasi E-Kinerja

BACA JUGA:Dukung RKPD 2025, Kanwil Kemenag Dorong Wujudkan Babel Tujuan Destinasi Halal Unggul

Ia juga menaruh perhatian khusus terhadap pentingnya meningkatkan kualitas kerukunan umat beragama termasuk di Provinsi Bangka Belitung yang selama ini dikenal memiliki pluralisme lebih tinggi dibanding provinsi-provinsi lainnya.

Kemenag termasuk di Babel juga dituntut untuk menjadi pendukung, membina dan merekatkan kerukunan umat beragama, terlebih setelah pasca penyelenggaraan pemilu 2024. Karena kemenag juga berperan sebagai katalisator yang ikut bertanggungjawab untuk merekatkan kembali dari dampak-dampak yang tidak diinginkan.

Hasanuddin optimis, berbagai tugas pokok dan fungsi ini akan dapat terealisasi dengan baik, apabila seluruh insan kemenag memiliki komitmen kuat dan memiliki kebanggaan terhadap institusi kemenag. Sehingga selanjutnya akan mampu menumbuhkan kekuatan serta rasa percaya diri untuk melaksankaan dan merealisasikan semua 6 komitmen prioritas Kemenag RI sampai akhir 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: