Indeks Harga Konsumen (IHK)/Inflasi Februari 2024

Indeks Harga Konsumen (IHK)/Inflasi  Februari 2024

--

Provinsi Kepulauan Bangka Belitung tercatat mengalami inflasi y-on-y sebesar 1,86 persen dan inflasi m-to-m sebesar 0,39 persen dengan IHK 104,00. Andil inflasi y-on-y utamanya disumbang oleh komoditas beras, sigaret kretek mesin (skm), dan angkutan udara. Sementara itu andil inflasi m-to-m utamanya disumbang komoditas beras, tahu mentah, dan cabai merah.

Tanjung Pandan tercatat mengalami inflasi y-on-y sebesar 3,14 persen dan inflasi m-to-m sebesar 0,57 persen dengan IHK 105,57. Andil inflasi y-on-y utamanya disumbang oleh komoditas beras, angkutan udara, dan daging ayam ras. Sementara itu andil inflasi m-to-m utamanya disumbang oleh komoditas beras, ikan kerisi, dan ikan selar. 

Kabupaten Bangka Barat tercatat mengalami inflasi y-on-y sebesar 1,32 persen dan inflasi m-to-m sebesar 0,47 persen dengan IHK 102,74. Andil inflasi y-on-y utamanya disumbang oleh komoditas beras, tahu mentah, dan sawi hijau. Sementara itu andil inflasi m-to-m utamanya disumbang oleh komoditas beras, tahu mentah, dan kacang panjang.

Kabupaten Belitung Timur tercatat mengalami inflasi y-on-y sebesar 0,25 persen dan inflasi m-to-m sebesar 0,18 persen dengan IHK 103,48. Andil inflasi y-on-y utamanya disumbang oleh komoditas beras, bawang putih, dan daging ayam ras. Sementara itu andil inflasi m-to-m utamanya disumbang oleh komoditas beras, udang basah, dan ketimun.

Kota Pangkal Pinang tercatat mengalami inflasi y-on-y sebesar 2,42 persen dan inflasi m-to-m sebesar 0,34 persen dengan IHK 104,42. Andil inflasi y-on-y utamanya disumbang oleh komoditas beras, sigaret kretek mesin (skm), dan angkutan udara. Sementara itu andil inflasi m-to-m utamanya disumbang oleh komoditas beras, cabai merah, dan ikan tenggiri.

Nilai Tukar Petani (NTP)

Februari 2024

Nilai Tukar Petani (NTP) naik 2,81 persen dengan indeks sebesar 124,50. Indeks harga yang diterima petani (It) sebesar 149,59 (naik 3,65 persen) dan indeks harga yang dibayar petani (Ib) sebesar 120,15 (naik 0,81 persen).

Nilai Tukar Usaha Rumah Tangga Pertanian (NTUP) naik 3,73 persen dengan indeks sebesar 121,67.

Indeks Konsumsi Rumahtangga (IKRT) naik 1,12 persen dengan indeks sebesar 119,41. Persentase peningkatan terbesar terjadi di kelompok Makanan, Minuman dan Tembakau sebesar 1,83 persen.

Transportasi Angkutan Laut

Januari 2024, Jumlah penumpang

•Berangkat: 39,56 ribu orang (turun 28,08 persen dibanding bulan sebelumnya)

•Datang: 40,31 ribu orang (turun 7,63 persen dibanding bulan sebelumnya)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: