Seri ke 16 Aik Bakung, 200 Warga di Celagen Terbantu Pembuatan KTP

Seri ke 16 Aik Bakung, 200 Warga di Celagen Terbantu Pembuatan KTP

Sambutan Aik Bakung di Desa Celagen.--Ilham

BABELPOS.ID, TOBOALI - Program andalan dimasa kepemimpinan Riza - Debby yakni Ajak Bupati Sambang Kampong (Aik Bakung) sudah memasuki seri ke 16. Kali ini menyapa Desa Celagen dan Pongok, Kecamatan Kepulauan Pongok, Kabupaten Bangka Selatan (Basel).

Jarak tempuh ke Kepulauan Pongok sekitar 3 jam menggunakan kapal laut tak menyurutkan semangat jajaran Pemkab Basel demi rasa keadilan kepada masyarakatnya.

"Saya lihat antusias di sini luar biasa, terbukti hari ini terutama di Dukcapil peminatnya luar biasa, ada 200 lebih administrasi dari 1350 jumlah penduduk yang ada di desa Celagen  yang menyelesaikan masalah administrasi kependuduknya," ujar Bupati Riza Herdavid.

BACA JUGA:Program Jaksa Jaga Desa Ambil Bagian di Aik Bakung

BACA JUGA:Aik Bakung di Desa Sidoharjo, Semua Pelayanan Dipadati Masyarakat

Disebutkannya, bahwa ia berkali - kali mendapatkan respon yang positif dari masyarakat terkait Aik Bakung ini, terbukti mulai dari pembuatan administrasi kependudukan, bantuan UMKM, Bansos semuanya langsung menyentuh ke masyarakat.

"Seperti pembuatan KTP, bayangkan masyarakat harus menyeberang dulu dari Pongok ke Toboali dengan jarak tempuh 3 jam, namun sekarang tidak usah susah payah lagi karena kita yang hadirkan pelayanan tersebut langsung ke masyarakat," terangnya.

Sementara itu, saat di malam ramah tamah di Desa Pongok, masyarakat meminta tambahan dokter untuk di desanya serta perbaikan akses jalan.

Tentu akan kita kabulkan nantinya, mengingat Kepulauan Pongok ini memang sangat jauh sekali jadi perlu sekali dokter ini.

"Untuk permintaan masyarakat penambahan dokter maupun perbaikan akses jalan, insyaallah akan kita kabulkan demi masyarakat," tutur Riza.

BACA JUGA:Aik Bakung ke Desa Serdang, Bupati Riza Jaring Aspirasi Ini

BACA JUGA:Kolaborasi Aik Bakung dan Gule Kabung, Ada Sembako Murah Untuk Masyarakat

Dalam kegiatan Aik Bakung ini Bupati dan Wakil Bupati turut disambut oleh beragam penampilan tarian khas seperti Tari Padupa, tari tradisional daerah Bugis,  kemudian disuguhkan dengan aktraksi Mamencca' dari siswa SD Negeri 3 Kecamatan Pongok. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: