11 Kelompok Nelayan di Bangka Tengah Terima Mesin Tempel 15 PK dan Ratusan Paket Bekal

11 Kelompok Nelayan di Bangka Tengah Terima Mesin Tempel 15 PK dan Ratusan Paket Bekal

Penyerahan bantuan mesin tempel 15 PK dan ratusan paket perbekalan nelayan oleh Bupati Kab.Bangka Tengah, Algafry Rahman --

BABELPOS.ID, KOBA - Dalam rangka mengendalikan inflasi di Bangka Tengah, sebanyak 11 Kelompok Usaha Bersama (KUB) menerima bantuan mesin tempel 15 PK dan ratusan paket perbekalan nelayan di Kantor Dinas Perikanan Bangka Tengah, pada Senin (20/11/2023).

Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman mengatakan bahwa bantuan ini sangat penting untuk memudahkan nelayan di wilayahnya mencari nafkah.

"Alhamdulillah ini merupakan bentuk perhatian nelayan, supaya mereka dimudahkan dalam melaut dan ada 22 unit mesin tempel 15 PK yang kita salurkan," ujar Algafry.

"Nelayan ini sangat penting dan sudah tugas pemerintah, mendukung aktivitas nelayan dalam melaut," sambungnya.

Kata Dia, ada tiga sektor yang menjadi prioritas unggulan pihaknya dalam membangun Bangka Tengah.

BACA JUGA:Tekan Biaya Berobat Warga, PT Timah Tbk Berikan Bantuan kepada Zahra

BACA JUGA:Percepat Pembangunan Mushola di SD Negeri 011 Tebing, PT Timah Tbk Serahkan Bantuan

"Prioritas saya itu ada tiga, yakni nelayan, petani dan UMKM. Semoga nelayan kita, semakin bersemangat melaut," tuturnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perikanan Bangka Tengah, Imam Soehadi mengatakan bantuan yang diserahkan yakni bantuan mesin tempel 15 PK yang diperuntukan untuk 11 kelompok sebanyak 22 unit ditambah dengan 200 paket perbekalan nelayan untuk sembako ketika para nelayan akan melaut.

"Kegiatan ini sumbernya dari dana Fiskal dan APBD 2023," ucapnya.

Ia juga menuturkan bahwa pihaknya memiliki konsep perikanan tangkap di Bangka Tengah yanh diarahkan ke arah modernisasi nelayan.

BACA JUGA:Ini Upaya Pemkot Pangkalpinang Tekan Angka Inflasi

BACA JUGA:Disparbudkepora Babel Pertemukan Pelaku Pariwisata dengan Agent Travel Jabar

"Salah satunya bagaimana kita memperkuat armada penangkapan ikan, oleh karena itu mesin tempel ini untuk mendukung mereka, bahkan sarana tangkap ikan juga kita bantu," tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: