Brakkk... Warga Berhamburan Keluar Rumah, Ternyata Tabrakan Truk dengan Calya

Brakkk... Warga Berhamburan Keluar Rumah, Ternyata Tabrakan Truk dengan Calya

Toyota Calya yang ditabrak truk lalu menabrak tiang teras rumah warga.--Sindi/Yandi

BABELPOS.ID, SIMPANG KATIS - Ketenangan warga Desa Celuak, Kecamatan Simpang Katis, Selasa (7/11) pagi tiba-tiba dikoyak dengan dentuman Brakkkk... Suara keras yang tiba-tiba itu tak pelak memancing warga keluar rumah. Mereka berhamburan mencari sumber bunyi ke arah jalan utama desa. Ternyata dua mobil terlibat tabrakan.

Kecelakaan melibatkan 1 unit truk Mitsubishi Colt Diesel warna kuning BN 8021 PO dan 1 unit Toyota Calya Plat B 1325 COL.

Akibat tabrakan itu truk mengalami penyok di bagian depan dan kaca mobil pecah. Sedangkan mobil Toyota Calya mengalami kerusakan di bagian depan dan belakang.

Salsa (24), salah satu warga mengatakan dirinya langsung keluar rumah, ketika mendengar bunyi tabrakan.

"Kita langsung keluar rumah, ternyata ada tabrakan, truk kuning menabrak belakang mobil hitam (Calya-red), dan langsung banyak warga yang membantu," tuturnya.

BACA JUGA:Sopir Bis yang Tabrakan dengan Truk Tanki di Nibung Ternyata Honorer Pemkab Basel

BACA JUGA:Kedua Sopir Terjepit, Begini Kronologis Tabrakan Truk Tanki Vs Bis di Nibung

Menurutnya ada sekitar 5 korban, yakni 1 sopir truk, 4 dari mobil Calya. Seluruh korban langsung dibawa ke RS Pratama.

“Alhamdulillah, korban yang ada di dalam mobil hanya mengalami luka ringan, mudah-mudahan korban tidak apa-apa," ucapnya.

Kapolsek Simpang Katis, Iptu Syafruddin mengungkapkan laka lantas tersebut melibatkan truk yang dikendarai Zulpan dan Toyota Calya yang dikendarai Muhammad Ade Setiawan.

"Truk ini datang dari arah Namang menuju Simpang Katis, setiba di Desa Celuak, truk tersebut menabrak bagian belakang mobil Toyota Calya, sehingga mobil Toyota Calya menabrak salah satu tiang milik rumah Hj Supian,” ungkapnya.

BACA JUGA:Guru SMP 2 Simpang Katis Tewas Tabrakan di Jalan Raya Celuak

BACA JUGA:Ngebut di Tikungan, Brakkkk... Tiga Kendaraan Tabrakan Beruntun di Depan SMKN 4 Pangkalpinang

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: