Jalan Sehat Festival Danau Pading 2, Sebanyak 6 Ribu Kupon Ludes
Pengibaran bendera start Jalan Sehat Festival Danau Pading oleh Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman--
BABELPOS.ID, LUBUK BESAR - Ribuan masyarakat Bangka Tengah sudah berkumpul sejak pagi hari di Dusun Sadap, Kecamatan LUBUK BESAR pada Minggu (29/10/2023) untuk mengikuti jalan sehat berhadiah pada Festival Danau Pading II Tahun 2023.
Kegiatan jalan sehat dimulai dengan pengibaran bendera start oleh Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman dilanjutkan jalan santai dengan rute Dusun Sadap sampai dengan Danau Pading Desa Perlang.
Bupati Algafry mengatakan, jika antusias masyarakat Perlang sangat luar biasa dalam menyambut acara jalan sehat ini. Bahkan, ada peserta dari luar Perlang yang ikut untuk memperebutkan doorprize tersebut.
BACA JUGA:PLN Gerak Cepat Atasi Gangguan Petir Pada Sistem Kelistrikan di Pulau Belitung
"Hari ini luar biasa sekali antusias masyarakat datang ke acara jalan sehat Festival Danau Pading 2 dengan keseruan yang luar biasa. Ini patut diapresiasi Pemerintah Desa, karena berhasil menggelar acara seperti ini," ujarnya.
Dikatakan Algafry, jika acara seperti ini adalah penggerak kesehatan dan roda perekonomian yang sangat luar biasa, karena memancing orang untuk datang ke Danau Pading.
"Manfaat acara seperti ini, akan mampu menggerakan kesehatan dan roda perekonomian. Selain itu, juga termasuk hiburan yang luar biasa untuk masyarakat," tuturnya.
BACA JUGA:Terjangkau, Segini Harga Galaxy Tab A9 dan A9+
Ia juga sudah menginisiasi acara-acara atau event dari pemerintahan Kecamatan sampai dengan Pemerintahan Desa sekalipun.
"Melihat manfaat acara seperti ini, ya kita sudah menginisiasi dari kecamatan sampai desa untuk mengadakan event-event di tempatnya. Bukan cuma jalan sehat, namun juga tabligh akbar, bazar UMKM dan masih banyak lagi yang mampu menggerakkan roda perekonomian," ucapnya.
"Hampir semua kecamatan desa kita lakukan pendekatan yang sama, agar roda ekonomi bergerak merata," sambungnya.
BACA JUGA: Malam ini, Pukul 02.34-03.53 WIB Gerhana Bulan Sebagian, Bisa dilihat Warga Babel
Algafry berharap, masyararakat tetap bersemangat, sehat, dan tumbuh dengan adanya media penyaluran kegiatan positif yang selalu ada di Bangka Tengah ini.
"Kita harus semangat dan sehat, serta event seperti ini adalah media untuk anak-anak kita agar selalu memiliki kegiatan positif," tuturnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: