Baru Berumur 16 Tahun, Sudah Bikin 2 Rekor di Timnas Spanyol
Lamine Yamal merayakan golnya.--Ist
BABELPOS.ID - Kemenangan besar Spanyol atas Georgia 7-1 dalam lanjutan laga kualifikasi Euro 2024 Grup A, Jumat (8/9) juga membawa karya besar bagi debutan Lamine Yamal.
Pemain muda Barcelona itu memecahkan dua rekor sekaligus di Timnas Spanyol. Masuk pada menit ke-44 menggantikan Dani Olmo, ia menjadi debutan termuda di Tim Matador dengan usia 16 tahun 57 hari, mengalahkan rekor yang sebelumnya dipegang rekan setimnya di Blaugrana, Gavi yang mencatatkan debut pada usia 17 tahun 62 hari saat melawan Italia di semifinal UEFA Nations League 2021 pada 10 Juni 2021.
BACA JUGA:Amrabat Dikeluarkan dari Timnas Maroko
Rekor kedua pemain yang lahir 13 Juli 2006 itu lalu adalah pencetak gol termuda Spanyol di usia 16 tahun 57 hari.
Yamal mencetak gol terakhir Spanyol melalui tendangan kaki kiri setelah memanfaatkan umpan Nico Williams yang menusuk dari sisi kanan pertahanan Georgia.
Rekor ini kembali mengalahkan Gavi yang mencetak gol debut untuk timnas Spanyol pada usia 17 tahun 304 hari. Saat itu, Gavi melesatkan gol ke gawang Republik Ceko saat timnya bermain imbang 2-2 pada 6 Mei 2022 di ajang UEFA Nations League A.
BACA JUGA:2 Gol Neymar Lewati Rekor Legenda Brazil
“Tentu saja saya gembira atas debut dan gol saya. Ini mimpi. Saya hidup dalam mimpi sekarang,” kata Yamal, dilansir dari BBC, Sabtu (9/9).
Mencetak dua rekor sekaligus dalam satu pertandingan, Yamal lalu mengucapkan rasa terima kasihnya kepada rekan satu tim dan juga pelatih Spanyol, Luis De La Fuente yang sudah memberikan kepercayaan kepadanya.
BACA JUGA:Modric Kecewa Sering Jadi Cadangan
“Saya sangat senang dan saya harus berterima kasih kepada rekan satu tim dan pelatih atas kepercayaan yang diberikannya kepada saya, dan kepada semua orang yang telah membantu saya di jalur ini,” ucap Yamal.
Kemenangan telak 7-1 dari Georgia membuat juara dunia 2010 itu menepati posisi kedua klasemen kualifikasi Euro 2024 Jerman Grup A dengan 6 poin dari tiga pertandingan, terpaut 9 poin dari pimpinan klasemen sementara, Skotlandia.(*)
BACA JUGA:Kulusevski Puji Polesan Postecoglou
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: babel.antaranews.com