Diduga Perahu Ditabrak Kapal Besar, Satu Nelayan Hilang

Diduga Perahu Ditabrak Kapal Besar, Satu Nelayan Hilang

Tim BPBD Bangka bersiap melakukan pencarian.-Tri-

BABELPOS.ID, SUNGAILIAT - Nelayan pencari cumi dikabarkan hilang usai perahu yang digunakan diduga kuat ditabrak kapal besar. Saat ini tim gabungan melakukan pencarian terhadap satu orang nelayan yang hilang di perairan Kabupaten Bangka

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bangka, Ridwan mengatakan pihaknya mendapat laporan nelayan hilang tersebut pada Selasa (8/8) siang sekitar pukul 11.30. Sebelumnya dua orang nelayan menumpang perahu mencari ikan pada Senin (7/8) sekitar pukul 23.32.

BACA JUGA:Kapal Nelayan Muntabak Terbalik Dihajar Ombak Dua Meter

"Pada saat sedang bekerja mencari cumi tiba-tiba ada kapal besar menabrak perahu korban dan mengakibatkan kerusakan parah dan tenggelam. Satu orang atas nama Dika diselamatkan oleh kapal nelayan lain dan satu orang atas nama Hasan masih dalam pencarian, sampai saat ini belum ditemukan," kata Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Bangka, Ridwan. 

BACA JUGA:Begini Kondisi Dua Nelayan Ditemukan Polairud Polres Bangka Barat

Saat ini tim gabungan baik dari BPBD, Basarnas, Satpolair, dan warga masih mencari informasi lebih lanjut. Pihaknya akan mendalami kejadian dari korban selamat yang sedang dalam perjalanan menuju daratan. 

"Korban selamat masih di kapal nelayan sedang menuju Pelabuhan Jelitik," ujarnya.(*)

BACA JUGA:Cuaca Ekstrem, Sat Polairud Polres Babar Imbau Nelayan Selalu Berhati - Hati

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: