Angel's Wing Minta Pemprov Adil: Tutup Satu, Tutup Semua!

Angel's Wing Minta Pemprov Adil: Tutup Satu, Tutup Semua!

Rapat terpadu pembahasan operasional Angel's Wing yang dipimpin Pj Gubernur Babel.--Julian

BABELPOS.ID, PANGKALPINANG - Sebagai perusahaan yang berinvestasi di Bangka Belitung (Babel), Management Angel's Wing Resto and Bar Bangka mengaku prihatin jika harus menjadi pihak yang disorot terkait dugaan pelanggaran yang dituduhkan.

Sebab, kata Leo selaku juru bicara management Angel's Wing dalam forum pertemuan rapat tindak lanjut laporan Aliansi Umat Islam Babel yang dipimpin Penjabat Gubernur Suganda Pandapotan, Senin (12/6), bahwa tidak menutup mata hal yang sama juga terindikasi dilakukan pelaku usaha lainnya di Babel. "Tidak perlu saya sebutkan lah, kita tahu sama tahu," kata Leo.

Untuk itu, ia pun meminta pemerintah, Forkompimda serta aliansi tidak berlaku surut kepada pelaku usaha tersebut.

"Sebagai pemuda Babel, lahir besar di Babel, saya sepakat kalau mau menutup, semua harus sepakat yang lain juga tutup. Jangan tebang pilih hanya Angel's Wing. Kami minta berlaku adil. Ayo kalau semuanya mau sepakat," katanya.

BACA JUGA:Berharap Diterima dengan Kacamata Positif, Ini Komitmen Angel's Wing

Sejauh ini, ulas Leo, sesuai mekanisme, pihaknya sudah mengikuti perizinan yang telah diatur. Dan saat ini telah mempekerjakan lebih dari 100 orang tenaga kerja yang menggantung hidup di Angel's Wing. "90 persen (masyarakat) lokal," ungkapnya.

Kemudian hal-hal yang dikeluhkan warga sekitar terkait polusi suara, lanjut Leo, saat ini sudah diikuti management. Dimana pihaknya telah mengurai volume suara hingga 45 persen hingga mengoptimalkan peredam suara dengan pintu ganda. "Lalu jam operasional kami saat ini cuma sampai jam 02.00 dini hari, dari pukul 18.00 WIB," jelasnya.

Disamping itu, pihaknya juga bergiat di bakti sosial membagikan sembako kepada warga sekitar serta Jumat berkah dengan berbagi makanan ke masjid/mushola sekitar Angel's Wing.

"Sosialisasi juga sudah kami lakukan, dan tabayyun kepada tokoh masyarakat/agama. Sidak pemprov dan pemkab Bangka Tengah juga sudah dilakukan yang melihat secara langsung," ungkapnya.

BACA JUGA:Izin Angel's Wing dan Minol Tak Berada di Ranah Pemkab Bateng, Ini Penjelasan Kadis DPMPTK!

Angel's Wing juga tetap berkomitmen untuk menjaga lingkungan sekitar, membantu daerah mempromosikan pariwisata serta berkontribusi menambah pendapatan asli daerah (PAD) Pemkab Bangka Tengah.

"Jelas kami prihatin dengan isu yang beredar, kami pastikan itu tidak benar. Silakan datang, biar asasnya tidak menduga-duga, yang kebenaran belum dibuktikan. Walaupun demikian, kami mengucapkan terima kasih atas masukan kritikan yg sifatnya menbangun untu kami," ujar Leo.

Namun jika memang perizinan tersebut perlu dicabut atas landasan dari laporan tersebut, Leo menegaskan agar pemerintah berlaku adil kepada tempat hiburan malam (THM) lainnya, dan tidak hanya Angel's Wing saja.

"Kami sepakat (tutup/cabut izin bar), tapi sepakat juga ini berlaku bagi semuanya (THM). Jangan hanya kami saja, yang lainnya tidak. Dan jangan tebang pilih," katanya lagi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: