Bingung Mau Pilih Honda Vario 160 CBS atau ABS ? Ini Perbedaannya
Honda Vario 160--Ist
BABELPOS.ID - PT Astra Honda Motor (AHM) telah meluncurkan Honda Vario 160 dengan bertampang sporty. Motor ini sendiri dirilis dalam dua pilihan tipe, yakni CBS dan ABS.
Untuk harga Honda Vario 160 tipe CBS dibanderol sebesar Rp 28.017.000 dan untuk tipe ABS seharga Rp 31.063.000 on the road Bangka per Mei 2023.
Sedangkan on the road Belitung, Honda Vario 160 tipe CBS dibanderol sebesar Rp 28.158.000 dan untuk tipe ABS seharga Rp 31.206.000.
BACA JUGA:Community Honda Babel Tebar Kebaikan di Bulan Ramadan
Manager Marketing Honda Babel, Mushlih Reinaldo mengatakan, setidaknya terdapat tiga perbedaan antara Honda Vario 160 CBS dengan ABS.
"Pada tipe CBS, motor ini dilengkapi sistem pengereman Combi Brake System (CBS), rem belakang tipe tromol, dan velg berwarna hitam. Sementara itu, Honda Vario 160 tipe ABS didukung sistem pengereman Anti-Lock Braking System (ABS), rem belakang cakram hidrolik, dan velg berwarna burnt titanium," jelas Mushlih.
BACA JUGA:Customer Loyal Pengguna Honda Care Ternyata Konsumen Pertama SH150i di Babel
Vario 160 CBS dan ABS sama-sama dibekali mesin 156,9 cc, 4-Tak, 4-katup, eSP+, PGM-FI, dan pendingin cairan. Tenaga yang dihasilkan dari mesin berukuran bore x stroke 60 x 55,5 mm ini sebesar 15,4 PS pada 8.500 rpm serta torsi 13,8 Nm pada 7.000 rpm. Skutik tersebut memiliki bobot seberat 115 kg tipe CBS dan 117 kg tipe ABS serta kapasitas tangki bensin 5,5 liter.
Di segi pilihan warna, Honda Vario 160 tipe CBS terdapat warna Active Black, Grande Matte Black, dan Grande Matte Red. Sedangkan, untuk tipe ABS tersedia warna Active Black, Grande Matte Black, dan Grande White.
BACA JUGA:Ikatan Motor Honda Babel Touring Ramadan Bareng Bupati dan Wabup Beltim
Informasi seputar kegiatan dan program Honda Babel bisa didapatkan di website hondababel.com atau bisa juga menghubungi HANA di (0717) 434766 atau 0878-0179-4618.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: