Terima Laporan Ada Warga Kekurangan Biaya Persalinan, Begini Respon Wabup Babar

Terima Laporan Ada Warga Kekurangan Biaya Persalinan, Begini Respon Wabup Babar

Wabup Bong Ming Ming menjenguk warganya yang kesulitan biaya persalinan caesar.--

BABELPOS.ID, MUNTOK - Mendapat laporan dari Kepala Desa (Kades) Cupat, Kecamatan Parittiga bahwa ada masyarakat yang mengalami kesulitan saat membayar biaya persalinan caesar di rumah sakit swasta, Wakil Bupati Bangka Barat, Bong Ming Ming langsung merespon laporan itu, dengan mengunjungi keluarga tersebut yang sedang berada di rumah sakit.

"Kita mendapat telepon dari Kades Cupat, bahwa ada masyarakat kita yang bersalin dengan operasi caesar di RS Gunung Manik tapi kekurangan biaya. Jadi hari Rabu kemarin, kami datang dan juga melibatkan PT Timah dan Bank Sumsel Babel untuk mengadvokasinya," ujar Wabup, Kamis (16/3/23).

BACA JUGA:Wabup Babar Minta Pelaku Rudapaksa Anak Tiri di Mentok, Dihukum Berat

Diketahui, program berobat gratis untuk masyarakat Bangka Barat merupakan program prioritas masa kepemimpinan Bupati Sukirman dan Wakil Bupati Bong Ming Ming.

Dalam kesempatan itu juga, Rumah Sakit Gunung Manik, Parittiga ditawarkan Wabup untuk bekerjasama melalui BPJS, supaya mempermudah masyarakat mendapatkan pelayanan kesehatan secara gratis.

"Dari pihak RS Gunung Manik ada pertimbangan manajemen dan sebagainya. Nanti saya minta Dinas Kesehatan dan RSUD untuk mendalami lebih lanjut dan mendiskusikannya lebih lanjut dengan BPJS," ungkapnya.

BACA JUGA:Terima Keluhan Warga Berdirinya Tower di Desa Limbung, Wabup Babar Tinjau ke Lokasi

Bong Ming Ming berharap, Rumah Sakit Gunung Manik dapat bekerjasama melalui BPJS, agar masyarakat wilayah Jebus dan Parittiga bisa diarahkan ke Rumah Sakit Gunung Manik.

"Harapannya tidak ada lagi pasien-pasien yang mengalami kesulitan seperti itu. Karena tugas kita untuk membantu masyarakat, agar mendapatkan fasilitas kesehatan secara gratis. Dan tugas dokter dan rumah sakit, menyelamatkan nyawa manusia, jadi tangani dulu, rawat dulu, masalah biaya belakangan kita cari solusinya," pungkasnya. (**)

BACA JUGA:Percepatan Pembangunan RS Pratama Babar, Wabup Bertemu Ketua Komisi IX DPR RI

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: