Cantiknya Kelenteng Kwan Tie Miau Sambut Imlek, Bakal Ada Pesta Kembang Api dan Barongsai

Cantiknya Kelenteng Kwan Tie Miau Sambut Imlek, Bakal Ada Pesta Kembang Api dan Barongsai

Penampilan terbaru Kelenteng Kwan Tie Miau Sungailiat Menyambut Imlek.--

BABELPOS.ID, SUNGAILIAT - Perayaan Tahun Baru Imlek 2574 atau tahun 2023 Masehi di Kelenteng Kwan Tie Miau Lingkungan Yos Sudarso Kecamatan SUNGAILIAT, Bangka, bakal meriah.

Pihak Yayasan Dharma Bakti Abadi, pengelola kelenteng tertua di Sungailiat ini akan menggelar perayaan Imlek 2574 dengan berbagai acara pada tanggal 21 Januari 2023.

Perayaan Imlek di Kelenteng Kwan Tie Miau dimulai malam menjelang datangnya tahun baru Imlek 2574, malam Minggu tanggal 21 Januari 2023. Malam itu di Kelenteng Kwan Tie Miau akan digelar pertujukan Barongsai, lomba karoke, pesta kembang api dan lainya.

Ketua kelenteng Kwan Tie Miau Sungailiat, Sung Sun Khin, mengatakan perayaan Imlek ini agenda rutin mereka. Hanya saja, 3 tahun terakhir sempat terhenti karena pandemi Covid-19.

"Sekarang PPKM sudah dicabut pemerintah, makakegiatan ini kami selenggarakan kembali," ujarnya kepada Babel Pos, Rabu (18/1).

BACA JUGA:GRATIS!! 40 Link Download Twibbon Imlek 2023 Tahun Kelinci Air, Caranya...

Tahun ini panitia juga menyediakan doorprize bagi pengunjung yang beruntung, berupa sepeda listrik dan lainnya.

Menurutnya kegiatan perayaan ini digelar selain untuk memeriahkan Imlek, juga untuk memberikan himburan kepada masyarakat.

"Silakan masyarakat Lingkungan Yos Sudarso dan sekitarnya datang untuk ikut menyaksikan."

"Kami mengucapkan terima kasih kepada para donatur, masyarakat yang telah mendukung hingga pelaksanaan perayaan Imlek dapat terlaksana," ungkapnya.

BACA JUGA:Nih Ucapan Tahun Baru Imlek yang Bisa Kamu Gunakan

Sementara itu, Kaling Yos Sudarso, Moek Khiong menyambut baik dan mendukung terlaksana perayaan Imlek 2574.

"Harapan kami dengan pelaksanaan kegiatan ini, selain dalam rangka memeriahkan perayaan tahun baru Imlek, juga bisa menjadi wadah silaturahmi masyarakat," harapnya.

BACA JUGA:Imlek 2023, Shio Kelinci Air, Bawa Kedamaian dan Kesuksesan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: