Jangan Kaget, Harga 3 Jenis BBM Mulai Naik

Jangan Kaget, Harga 3 Jenis BBM Mulai Naik

--

Paling Tinggi Hingga Rp 2.800

MESKIPUN sempat mengungkapkan rencana kenaikan bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi seperti Pertalite dan Solar, namun 26 Agustus 2022 terdapat tiga jenis BBM yang mengalami kenaikan.

Adapun 3 jenis BBM yang mengalami kenaikan antara lain Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex.

Dari 3 jenis BBM yang mengalami kenaikan, Dexlite menjadi BBM dengan kenaikan tertinggi yang mencapai Rp 2.800.

BACA JUGA: Putri Candrawathi Tersangka Istimewa, Ini Buktinya

Sedangkan untuk Pertamina Dex mengalami kenaikan sebesar Rp 2.400 dan Pertamax Turbo naik sebesar Rp 1.700

BACA JUGA: Kecanduan Main Bigo Live, Iwan divonis 6 Tahun

Sedangkan untuk BBM subsidi, pihak pemerintah masih melakukan pengkajian terkait kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) subsidi yaitu Pertalite dan Solar.

BACA JUGA: Tinggal Sebatang Kara, Safri Tak Menyangka Bakal Terima Rumah Layak Huni dari PT Timah Tbk

Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati juga sempat mengungkapkan besaran kenaikan harga Pertalite dan Solar bersubsidi jika mengikuti harga keekonomian.

BACA JUGA: Buronan 8 Bulan, Romlan Resedivis Pencurian Ditangkap Sat Reskrim Polres Bangka Tengah

Menurutnya, harga solar yang ditetapkan saat ini ialah Rp 5.150 per liter, sementara jika mengikuti keekonomian maka harga solar sebenarnya Rp 13.950 per liter.

BACA JUGA: Ferdy Sambo Diberi Waktu 3 Hari Terkait Banding Pemecatan

"Padahal kalau harganya menggunakan ICP USD 100 dengan nilai tukar Rp 14.450 harga keekonomian Solar harusnya di Rp 13.950. Jadi bedanya antara harga sebenarnya di luar harga berlaku ialah Rp 8.300 per liter," ujar Sri Mulyani dalam Rapat Kerja dengan Komite IV DPD RI, Kamis (25/8).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: rakyatcirebon.disway.id